Kompas TV regional berita daerah

Warga Antusias Ikut Servak Maritim Ke-48, Lanal Banjarmasin Telah Vaksinasi 16.849 Orang

Selasa, 19 Oktober 2021 | 21:59 WIB

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Serbuan Vaksinasi (Servak) Maritim dosis pertama dan kedua kembali dilakukan Pangkalan Angkatan Laut, Lanal Banjarmasin untuk kali ke 48, Senin (18/10/2021).

Menggunakan Vaksin Sinovac, vaksinasi di Balai Pengobatan (BP) Lanal Banjarmasin dengan melibatkan Tim Vaksinator dari Balai Pengobatan (BP) Lanal Banjarmasin dan Dinkes Kota Banjarmasin sebanyak 14 personel.

Baca Juga: Jembatan Sei Alalak Ditutup Jelang Diresmikan Presiden Jokowi

Danlanal Banjarmasin, Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M.Tr. Hanla mengatakan, kegiatan Vaksinasi merupakan bentuk komitmen dan kesungguhan serta sebagai upaya penanggulangan TNI AL untuk mendorong dan mensukseskan program pemerintah sebagai langkah percepatan dalam menghentikan laju penyebaran dan memutus mata rantai Covid-19 di Kalsel.

"Mari kita bersama - sama memerangi Virus Corona yang menjadi musuh bersama yaitu dengan cara membentengi tubuh kita dengan bervaksin supaya tertanam Herd Immunity," pungkas Danlanal.

Baca Juga: Gerebek Bandar Narkoba di Banjarbaru, Polisi Terpaksa Dobrak Pintu Indekos Persembunyian Pelaku

Servak maritim massal diikuti 269 warga pesisir dan para pelajar dari Kec. Banjarmasin Utara dan Banjarmasin Selatan dengan aman dan sehat serta tanpa ada KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi).

Sementara berdasarkan data sejak awal dimulainya kegiatan Servak, Lanal Banjarmasin sudah berhasil memvaksinasi 16.849 orang (1.684 Vial).



Sumber : Kompas TV

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.


BERITA LAINNYA


Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.