Kompas TV regional kriminal

7 Peristiwa Kekerasan di Yahukimo Sepanjang Januari hingga September 2021

Kompas.tv - 3 Oktober 2021, 18:05 WIB
7-peristiwa-kekerasan-di-yahukimo-sepanjang-januari-hingga-september-2021
Ilustrasi kerusuhan dan kekerasan (Sumber: pixabay.com)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Fadhilah

Penyerangan terjadi sekitar pukul 11.00 WIT di sekitar area Bandara Nop Goliat Dekai. Ketika diserang, terang Izak, kedua personel TNI sedang melakukan pengamanan pembangunan pagar bandara.

Baca Juga: Polisi Tangkap Pemasok Senjata KKB Papua, Pelaku Ternyata Oknum ASN Pemkab Yahukimo

4. Penembakan Warga

Pada hari Kamis (24/6/2021), teror kekerasan bersenjata kembali terjadi di Papua, yang menewaskan lima warga.

Kelimanya tewas ditembak di Kampung Pingki, Distrik Seredala, Kabupaten Yahukimo. Peristiwa tersebut diduga dilakukan oleh Kelompok kriminal bersenjata atau KKB.

Dilansir Kompas.id, Komandan Resor Militer 172/Praja Wira Yakthi Brigadir Jenderal TNI Izak Pangemanan, saat dikonfirmasi pada Kamis malam, membenarkan adanya insiden penyerangan yang menewaskan lima warga di Kampung Pingki.

Para korban adalah empat pekerja yang sedang membangun rumah warga di Kampung Pingki dan seorang warga setempat yang juga kepala suku.

”Mereka menembak mati kepala suku ini karena hendak melindungi empat pekerja bangunan tersebut. Kemudian para teroris ini juga menembak mati empat pekerja tersebut,” ucap Izak.

5. Kontak Senjata

Pada Sabtu (10/7/2021), terjadi kontak senjata antara Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dengan aparat keamanan di Distrik Seradala, Kabupaten Yahukimo, Papua.

Akibat kejadian tersebut, satu anggota polisi mengalami luka tembak di bagian perut bawah.

"Korban saat ini telah mendapatkan perawatan medis di RS Bhayangkara Jayapura," ujar Kabid Humas Polda Papua, Kombes AM Kamal, melalui keterangan tertulis, Minggu (11/7/2021), seperti dilansir Kompas.com.

Kamal menyebut, kuat dugaan para pelaku merupakan KKB pimpinan Tendius Gwijangge alias Tendinus Murib.

6. Pembakaran Rumah Warga

Terjadi pembakaran tiga rumah warga di Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua, selama dua hari berturut-turut.

Pelaku pembakaran kemungkinan besar adalah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Satu unit rumah dibakar pada Senin (16/8/2021) sore dan dua unit lainnya dibakar pada Selasa (17/8/2021).

Dilansir Kompas.com,  Direskrimum Polda Papua, Kombes Faisal Ramadhani, aksi tersebut sangat mungkin dilakukan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Tendius Gwijangge.

Bukan hanya membakar tiga rumah, para pelaku juga meminta uang kepada warga yang berada di ujung bandara, serta sempat terlibat kontak senjata dengan personel TNI-Polri di Distrik Dekai, sekitar pukul 11.00 WIT selama satu jam.

7. Pembunuhan Pekerja Jembatan

Pada Minggu (22/8/2021), dua pekerja pembangunan jembatan Sungai Brazza, Kampung Kribun, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua, diduga dibunuh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Bukan hanya membunuh, mereka juga membakar mobil yang digunakan dua pekerja tersebut hingga hangus.

Kedua korban, yakni Rionaldo Raturoma dan Dedi Imam Pamungkas ditemukan dalam kondisi hangus dan kini sudah berada di RSUD Yahukimo.

"Diduga setelah dibunuh, kedua korban dibakar bersama mobil yang dikendarainya oleh KKB," ujar Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri, di Jayapura, Senin (23/8/2021), seperti dilansir Kompas.com.



Sumber : Kompas.com/berbagai sumber



BERITA LAINNYA



Close Ads x