Kompas TV regional peristiwa

Ucapan Belasungkawa Ridwan Kamil dan Anies Baswedan atas Meninggalnya Bupati Bekasi

Kompas.tv - 12 Juli 2021, 10:12 WIB
ucapan-belasungkawa-ridwan-kamil-dan-anies-baswedan-atas-meninggalnya-bupati-bekasi
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat melantik Eka Supria Atmaja sebagai Bupati Bekasi definitif menggantikan Neneng Hasanah Yasin di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Rabu (12/6/2019). (Sumber: Dok. Humas Pemprov Jabar)
Penulis : Hasya Nindita | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja pada Minggu (11/7/2021) malam. 

Melalui akun Twitternya @ridwankamil, Ridwan menyampaikan dukacita atas kepergian Bupati Bekasi tersebut. 

"Turut berduka cita mendalam. Jawa Barat sangat kehilangan. Telah berpulang ke Rahmatulloh, Bupati Bekasi H Eka Supria Atmaja di RS Siloam Tangerang pada 11 Juli 2021 pukul 21.35 WIB. Semoga (alm) diterima segala amal ibadahnya dan diampuni segala dosanya. Aamiin," tulis Ridwan, Minggu. 

Tidak hanya Ridwan Kamil, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan juga turut menyampaikan rasa belasungkawanya atas meninggalnya Eka. Ucapan tersebut disampaikan Anies melalui akun Twitternya @aniesbaswedan. 

"Innalilahi wa inna ilaihi rajiun... Turut berduka cita atas berpulangnya Bupati Bekasi H. Eka Supria Atmaja. Insya Allah husnul khatimah, diterima segala amal baiknya, serta diberi ketabahan kepada keluarga yang ditinggalkan. Aamiin," tulis Anies, Minggu. 

Baca Juga: Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja Meninggal karena Covid-19

Sebagai tambahan, ucapan dukacita juga turut disampaikan Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto melalui akun Twitternya @mas_triadhianto.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un, telah berpulang sahabat saya, Bupati Kabupaten Bekasi Eka Supria Atmaja malam ini pukul 21.30. Semoga almarhum diterima disisiNya. Mohon doanya ya para warga," tulis Tri.

Eka Supria Atmaja meninggal di Rumah Sakit Siloam, Kelapa Dua, Tangerang, Banten, setelah dirawat akibat Covid-19 sejak 4 Juli 2021 lalu. Sebelum dirawat di RS Siloam, Eka dikabarkan kesulitan mendapatkan kamar perawatan karena ICU di Kabupaten Bekasi dikabarkan sudah penuh. 

Seperti yang diketahui, Eka memiliki penyakit bawaan yakni penyakit jantung. Setelah dirawat selama lebih kurang 10 hari, Eka meninggal dunia pada Minggu malam sekitar pukul 21.30 WIB.

Baca Juga: Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja Meninggal Karena Covid-19, Plt Sekda Isi Posisi Plh Bupati

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x