Kompas TV regional berita daerah

Suka Duka Relawan Makamkan Korban Covid-19 di Pelosok

Kompas.tv - 12 Juli 2021, 08:37 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Beginilah kesulitan tim relawan pemakaman Covid-19 dari PMI, BPBD juga Bagana, Kabupaten Pekalongan untuk memakamkan korban Covid-19. Kondisi jalan yang harus dilalui sangat sulit, harus menembus pekatnya rimba hutan belantara di pegunungan di salah satu Desa di Kecamatan Petungkriyono Pekalongan, Jawa Tengah.

 

Puluhan relawan ini harus membuat pikulan dari bambu lalu peti jenazah diikat dan dipukul. Mereka menggunakan baju hasmat lengkap, terlihat sangat kesulitan, apalagi  peti jenazah juga berat dan medan yang dilalui juga ekstrim.

 

Pemakaman Desa tersebut memang berada di tengah hutan, berjarak sekitar sekitar kilometer jalan kaki, atau perjalanan hampir satu jam. Setelah di lokasi, tim tersebut memakamkan dengan protokol pemakaman Covid-19.

 

Ponco Setyo Wijanarko, relawan pemakaman menyebutkan saat ini ada tiga tim pemakaman dan semua terus melakukan pemakaman. Bahkan dalam satu hari memakamkan 18 korban Covid-19.

 

Tim relawan ini berjumlah sekitar 30 orang, setiap hari memakamkan rata- rata 7 bahkan sampai 18 orang.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x