Kompas TV regional berita daerah

RS Lapangan TNI AD, Operasi Pasien Tumor

Kompas.tv - 3 Februari 2021, 15:51 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

MAMUJU, KOMPAS.TV - Rumah sakit lapangan TNI angkatan darat, kembali menerima pasien korban gempa untuk dioperasi karena tumor di kepala. Sebelumnya, pasien dirawat di rumah sakit umum daerah mamuju yang terdampak gempa.

Tim dokter rumah sakit lapangan tni ad, kembali menerima pasien dengan tumor di kepala. Pasien ini merupakan pasien rujukan dari rumah sakit yang terdampak gempa karena mengalami rusak parah.tindakan operasi yang memakan waktu satu jam dilakukan tim dokter lapangan yang dipimpin dokter kapten ckm dedi faroka.

Rumah sakit lapangan tni ad ini, merupakan rumah sakit rujukan bagi pasien dengan kondisi serius. Ini dilakukan karena umumnya rumah sakit yang berada di mamuju dan mejene terdampak gempa. Di rumah sakit lapangan tni angkatan darat ini dapat menampung pasien hingga 100 orang, dengan kamar diantaranya icu, kamar operasi, ugd , dan kamar observasi.

#TNIAD
#RUMAHSAKITLAPANGAN
#KODAMHASANUDDIN

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x