Kompas TV pendidikan edukasi

Rangkaian Acara 17 Agustus 2023 pada HUT ke-78 RI di Istana Negara, dari Upacara hingga Kirab

Kompas.tv - 15 Agustus 2023, 18:36 WIB
rangkaian-acara-17-agustus-2023-pada-hut-ke-78-ri-di-istana-negara-dari-upacara-hingga-kirab
Upacara detik-detik Proklamasi memperingati HUT Ke-77 RI yang digelar di Istana Merdeka pada Rabu (17/8/2022). (Sumber: Tangkapan layar Youtube Kompas TV)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pada 17 Agustus 2023 mendatang, Istana Negara akan menggelar serangkaian acara dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan RI.

Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara, Setya Utama menjelaskan soal rangkaian acara yang akan dilakukan di Istana Negara pada 17 Agustus 2023 besok.

Acara akan dimulai dengan Apel Kehormatan dan Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata.

Setelah itu, masuk ke acara inti, yakni Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI.

Baca Juga: Geladi Bersih Upacara HUT ke-78 RI Pagi Ini, Siapa Pembawa Baki Paskibraka Nasional?

Upacara dimulai dengan prosesi kirab budaya dari Monumen Nasional (Monas) menuju Istana Merdeka.

Kirab akan melewati perempatan Jalan Medan Merdeka Barat menuju Jalan Medan Merdeka Selatan.

Kirab juga akan melewati Patung Arjuna Wijaya dan beberapa kantor kementerian sebelum tiba di Istana.

Perwakilan dari Tim Purna Paskibraka akan menunggang Kereta Kencana Ki Jaga Raga untuk membawa Bendera Merah Putih dan naskah asli Teks Proklamasi.

Nantinya, duplikat bendera dan naskah asli Teks Proklamasi itu akan diserahkan dan diletakkan di mimbar kehormatan Istana Merdeka.

Kemudian, pada sore hari, dilakukan Upacara Penurunan Bendera Merah Putih. Lalu, pada sore hingga malam hari, dilanjutkan acara Gemilang Silang Monas.

Gemilang Silang Monas adalah pertunjukkan video mapping yang dimulai pukul 15.30 WIB hingga 22.00 WIB.

Selain video mapping, acara ini juga menampilkan berbagai tarian, persembahan musik, bazzar, dan pertunjukan kembang api.

Baca Juga: Contoh Susunan Acara Malam Tirakatan 17 Agustus 2023 HUT ke-78 RI Tingkat RT dan Sambutannya

Susunan Upacara 17 Agustus 2023 di Istana

Berikut susunan upacara 17 Agustus dari awal sampai akhir dalam acara HUT KE-78 Kemerdekaan RI:

  1. Semua peserta Upacara sudah siaga dan berbaris di lapangan.
  2. Pasukan upacara memasuki lapangan Upacara.
  3. Komandan Upacara memasuki lapangan Upacara.
  4. Laporan Komandan Upacara kepada Presiden Republik Indonesia.
  5. Peringatan Detik-detik Proklamasi.
  6. Pembacaan Teks Proklamasi.
  7. Mengheningkan Cipta.
  8. Pembacaan Doa.
  9. Persiapan Upacara Pengibaran Bendera.
  10. Pembawa baki akan mengambil Bendera Pusaka kepada Presiden Republik Indonesia.
  11. Pengibaran Bendera Pusaka diiringi dengan lagu Indonesia Raya.
  12. Laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara.
  13. Presiden Republik Indonesia dan Wakil Presiden Indonesia meninggalkan lapangan Upacara.



Sumber : Setkab, Antara, Tribunnews


BERITA LAINNYA



Close Ads x