Kompas TV olahraga sepak bola

Daftar Skuad Uzbekistan U23 di Piala Asia 2024, Garuda Muda Wajib Waspadai Pemain Ini

Kompas.tv - 29 April 2024, 13:02 WIB
daftar-skuad-uzbekistan-u23-di-piala-asia-2024-garuda-muda-wajib-waspadai-pemain-ini
Skuad Uzbekistan U23 di Piala Asia 2024 saat melawan Arab Saudi. (Sumber: Asian Cup)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Desy Afrianti

Asadbek Rahimjonov dari Olimpik, Hojimat Erkinov dari Al Wahda, dan Umarali Rahmonaliyev dari Rubin Kazan menambahkan kecepatan dan ketajaman di lini tengah, menghubungkan lini belakang dan depan secara efektif.

Baca Juga: Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan Boleh, asal Tidak Dikomersialkan, Ini Aturannya

Lini belakang diisi oleh bek yang solid dan kiper berpengalaman. Abdukodir Khusanov dari Lens, Alibek Davronov dari Nasaf Qarshi, dan Ibrokhimkhalil Yuldoshev dari Kairat Almaty menyediakan stabilitas dan kekuatan.

Makhmudjon Makhamadjonov dari Bunyodkor, Muhammadqodir Hamraliev dari Pakhtakor Tashent, dan Saidazamat Mirsaidov dari Olimpik memperkuat pertahanan.

Di bawah mistar, Abduvohid Ne'matov dari Nasaf Qarshi dan Hamidullo Abdunabiev dari Olimpik menjaga gawang dari serangan lawan.

Lini depan diisi oleh pemain-pemain penuh potensi. Husain Norchaev dari Neftchi Fargona dan Otabek Jo'raqo'ziev dari Olimpik memiliki kecepatan dan ketajaman dalam mencetak gol.

Ruslanbek Jiyanov dari Navbahor Namangan dan Ulug'bek Khoshimov dari Surkhon Termez memberikan kekuatan fisik dan kemampuan header yang seringkali membahayakan pertahanan lawan.

Baca Juga: Arsenal Menang Tipis di North London Derby, Tottenham Nyaris Mengejar

Kehadiran para pemain yang telah menjalani beberapa penampilan untuk timnas senior tentu akan sangat menguntungkan Uzbekistan.

Mereka bisa memberikan pengalaman dan rasa percaya diri kepada rekan-rekannya di skuad U23 ini untuk tampil maksimal dan merealisasikan ambisi lolos ke Olimpiade 2024.

Di bawah arahan Timur Kapadze yang juga pernah membawa Uzbekistan meraih perunggu Asian Games 2022, skuad ini punya kans besar untuk mengakhiri penantian panjang menuju Olimpiade.

"Itu (stadion yang dipenuhi suporter Indonesia) tidak akan berdampak pada kami karena kami punya pengalaman bermain di hadapan banyak orang," kata pelatih berusia 42 tahun itu sebagaimana dikutip dari situs Asian Cup, Minggu (28/4/2024).

Namun, sebelum itu mereka harus melewati ujian berat di semifinal Piala Asia U23 2024 dengan menghadapi Indonesia pada Senin (29/4/2024) di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar. Siapapun pemenang, dipastikan lolos ke Olimpiade Paris 2024.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x