Kompas TV olahraga sepak bola

Rekap dan Klasemen Liga 1 Hari Ini: Persija Posisi ke-10, Barito Putera Punya Peluang ke Puncak

Kompas.tv - 25 Agustus 2023, 22:17 WIB
rekap-dan-klasemen-liga-1-hari-ini-persija-posisi-ke-10-barito-putera-punya-peluang-ke-puncak
Barito Putera berhasil mengalahkan Dewa United dengan skor 2-1 dalam pertandingan lanjutan Liga 1, Rabu (9/8/2023). Barito Putera berpeluang naik ke posisi puncak klasemen sementara menggeser Madura United asalkan mampu mengalahkan Bali United, Minggu (27/8).  (Sumber: Instagram @psbaritoputeraofficial)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut adalah rekap hasil pertandingan Liga 1 hari ini, Jumat (25/8/2023), di mana Barito Putera memiliki peluang untuk naik ke puncak klasemen setelah Madura United bermain imbang sore tadi.

Sementara itu, Persija Jakarta kembali mengalami kekalahan pada pekan ke-10 ini.

Pada hari ini, terdapat empat pertandingan Liga 1 yang berlangsung.

Pertandingan Dewa United vs Persija Jakarta berakhir dengan skor 2-0 di Stadion Indomilk Arena Tangerang, Jumat (25/8) malam WIB.

Gol-gol dicetak oleh Dimitris Kolovos pada menit ke-60 dan Septian Bagaskara di penghujung babak kedua (90+5').

Meski Persija mencoba membalas dengan memasukkan Marko Simic setelah tertinggal, mereka tidak mampu mengubah keadaan hingga pertandingan berakhir.

Dengan hasil ini, Persija semakin menambah catatan buruk dalam empat pertandingan terakhirnya di Liga 1, dengan hanya mencatatkan dua hasil imbang dan dua kekalahan.

Performa buruk ini membuat skuad asuhan Thomas Doll terdampar di peringkat ke-10 klasemen sementara dengan raihan 13 poin.

Sementara itu, Dewa United naik ke posisi ke-7 dalam klasemen Liga 1 dengan 15 poin.

Di pertandingan lain yang juga berlangsung bersamaan, Borneo FC berhasil mengalahkan Persita dengan skor 2-1.

Kemenangan ini membawa Pesut Etam menduduki posisi kedua dalam klasemen Liga 1 dengan total 19 poin, hanya berselisih satu poin dari Madura United.


Tuan rumah kompak imbang

Sebelumnya pada sore hari tadi, pertandingan Madura United vs Bhayangkara Presisi Indonesia dan Persik vs PSIS berakhir dengan skor imbang.




Sumber : Kompas TV, ligaindonesiabaru


BERITA LAINNYA



Close Ads x