Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil Liga Inggris: MU Kalahkan Aston Villa 1-0, Man City Gusur Arsenal

Kompas.tv - 30 April 2023, 22:11 WIB
hasil-liga-inggris-mu-kalahkan-aston-villa-1-0-man-city-gusur-arsenal
Bruno Fernandes dari Manchester United, belakang, diberi selamat oleh rekan setimnya Jadon Sancho dari Manchester United setelah mencetak gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Aston Villa di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Minggu, 30 April 2023 . (Sumber: AP Photo/Dave Thompson)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Hariyanto Kurniawan

LONDON, KOMPAS.TV - Dari hasil Liga Inggris, Minggu (30/4/2023), Manchester United dan Manchester City sama-sama sukses meraih kemenangan atas lawannya masing-masing.

MU yang menjamu Aston Villa di Old Trafford berhasil mengalahkan tim asuhan Unai Emery itu dengan skor tipis 1-0.

Gol tunggal pasukan Erik ten Hag dicetak oleh Bruno Fernandes pada menit 39.

Gol tersebut hadir setelah pemain internasional Portugal itu mampu memanfaatkan bola rebound sepakan dari Marcus Rashford.

Tendangan Fernandes dari sudut sempit memperdaya penjaga gawang Aston Villa asal Argentina Emilio Martinez.

Meski kedua tim saling serang di sisa waktu pertandingan, gol tersebut menjadi satu-satunya yang tercipta di pertandingan ini.

Dengan tambahan tiga poin, Manchester United tetap bertahan di posisi empat besar klasemen sementara Liga Inggris.

Harry Maguire dkk masih tertinggal dua poin dari Newcastle United di peringkat keempat yang di pertandingan lain juga meraih kemenangan atas Southampton dengan skor 3-1.

Baca Juga: Alejandro Garnacho Perpanjang Kontrak di Manchester United hingga Juni 2028

Manchester City Gusur Arsenal dari Puncak Klasemen

Sementara itu dari persaingan perebutan gelar juara Liga Inggris, Man City berhasil naik ke puncak klasemen usai meraih kemenangan atas Fulham dengan skor 1-2.

Tandang ke Craven Cottage, tim racikan Pep Guardiola itu unggul cepat di menit ketiga lewat eksekusi penalti Erling Haaland di menit ketiga.

Namun keunggulan itu hanya bertahan 12 menit setelah Fulham bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol dari Carlos Vinicius.

Meski tak diperkuat Kevin De Bruyne yang mengalami cedera, Cityzen bisa kembali unggul melalui gol yang dicetak Julian Alvarez di menit 36.

Skor 1-2 pun tetap bertahan hingga laga usai dan Manchester City berhasil menggusur Arsenal dari puncak klasemen Liga Inggris.

Ilkay Gundogan dkk saat ini mengoleksi 76 poin dari 32 laga, unggul satu angka dari Arsenal yang mempunyai 75 poin dari 33 pertandingan. 

Baca Juga: Man City vs Arsenal, Mikel Arteta: Mentalitas Memainkan Peran Besar

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x