Kompas TV olahraga sepak bola

Kapten Wild Boars yang Selamat dari Tragedi Gua Thailand Meninggal Dunia di Inggris

Kompas.tv - 16 Februari 2023, 04:05 WIB
kapten-wild-boars-yang-selamat-dari-tragedi-gua-thailand-meninggal-dunia-di-inggris
Kapten Wild Boars, Duangpetch Promthep, salah satu korban selamat dari Tragedi Gua Thailand tahun 2018 silam, ditemukan meninggal dunia di Inggris. (Sumber: Facebook Supatpong Methigo)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Hariyanto Kurniawan

BANGKOK, KOMPAS.TV - Kapten Wild Boars, Duangpetch Promthep, salah satu korban selamat dari Tragedi Gua Thailand tahun 2018 silam, ditemukan meninggal dunia di Inggris. 

Dilansir dari BBC, Rabu (15/2/2023), remaja berusia 17 tahun itu ditemukan tidak sadarkan diri di asramanya di Leicestershire pada hari Minggu (12/2/2023) dan dibawa ke rumah sakit, di mana dia meninggal pada hari Selasa (14/2/2023) kemarin. 

Dom, sapaan akrabnya, diketahui memang terdaftar di akademi sepak bola di Inggris sejak akhir tahun lalu.

Tidak diketahui bagaimana remaja itu meninggal, tetapi Polisi Leicestershire mengatakan kematiannya tidak dianggap mencurigakan. Sementara laporan di Thailand mengatakan dia mengalami cedera kepala.

Dilansir dari Antara, kabar kematian Duangpetch sempat disebarkan di media sosial oleh biksu Buddha yang sempat mengajari sang anak di Provinsi Chiang Rai, Thailand Utara. 

"Duangpetch Promthep telah pergi ke dunia lain. Saya berharap ia akan lahir kembali dan kembali menjadi murid saya di kehidupan selanjutnya," tulis Supatpong Methigo.

Baca Juga: Nong Poy, Trangender Juga Artis Thailand, Dilamar Crazy Rich yang Pernah Jadi Teman Sekolah

Supatgong sendiri menjelaskan, ia mengetahui berita duka tersebut dari nenek Duangpetch yang mengatakan cucunya mengalami kecelakaan yang belum dapat dijelaskan secara spesifik di Inggris.

Kabar ini lantas menarik perhatian dari sejumlah figur sepak bola Thailand salah satunya adalah mantan pelatih timnas Thailand Kiatisuk Senamuang. 

Kiatisuk, yang yayasannya membantu Duangpetch mendapatkan beasiswa di Brooke House College Football Academy di Leicestershire, menyebut remaja tersebut memiliki sifat yang sopan dan baik, serta memiliki impian untuk membela negaranya.

"Saya ingin melihat mimpinya terwujud... Namun sekarang selamat beristirahat, Dom," tulis pria yang dipanggil Zico itu di akun Instagram-nya. 


Tragedi Gua Thailand 2018



Sumber : BBC/Antara


BERITA LAINNYA



Close Ads x