Kompas TV olahraga kompas sport

Hasil FIBA Asia Cup 2022: Lebanon Menang dari Yordania

Kompas.tv - 23 Juli 2022, 23:25 WIB
hasil-fiba-asia-cup-2022-lebanon-menang-dari-yordania
Laga Yordania vs Lenanon dalam semifinal FIBA Asia Cup 2022 di Istora Senayan, Jakarta, pada Sabtu (23/7/2022) malam WIB. (Sumber: KOMPAS.com/Benediktus Agya Pradipta)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Hariyanto Kurniawan

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Lebanon meraih kemenangan saat bersua dengan Yordania dalam laga semifinal FIBA Asia Cup 2022 di Istora Senayan, Jakarta, pada Sabtu (23/7/2022) malam.

Laga berjalan sangat sengit, Lebanon tertinggal satu angka dari Yordania di 22 detik terakhir kuarter ke empat.

Namun, akhirnya mereka mampu mencetak dua angka lewat lay-up Wael Arakji yang kemudian menjadi raihan poin terakhir dalam pertandingan.

Alhasil, Lebanon mampu memenangi laga kontra Yordania dengan skor 86-85 setelah Wael Arakji mencetak poin. 

Dalam catatan hari ini, pemain bernomor punggung 20 itu menyumbangkan 25 poin, terbanyak di antara seluruh pemain Lebanon.

Atas torehan ini, Lebanon berhak melaju ke final FIBA Asia Cup 2022. Selanjutnya, mereka akan melawan Australia pada Minggu (24/7/2022) malam WIB.

Baca Juga: Milos Pejic Akui Timnas Basket Indonesia Belum Layak Main di Piala Dunia FIBA

Sementara itu, Yordania akan melawan Selandia Baru pada perebutan tempat ketiga FIBA Asia Cup 2022.

Kuarter pertama Lebanon berhasil membuka poin lewat tembakan tiga angka yang dilontarkan oleh Karim Raphael Ezzedine. Sesudahnya, Lebanon terus menjaga keunggulan hingga kuarter pertama tersisa empat menit.

Kemudian, Yordania berusaha bangkit. Tim besutan Wesam Al-Sous pun mulai menemukan ritme seusai sempat tertinggal delapan angka dari Lebanon.

Permainan Yordania yang mulai cair berbuah hasil ketika kuarter pertama tersisa sekitar satu menit. Pada saat itu, mereka berbalik unggul 18-17.

Namun Yordania kemudian berhasil menutup kuarter pertama dengan keunggulan 21-17 atas Yordania.

Baca Juga: Mimpi Timnas Basket Indonesia ke Piala Dunia FIBA Pupus, Milos Pejic: Kami Telah Berkembang

Kuarter dua, Yordania memperlebar jarak. Mereka mencetak rentetan angka dengan tembakan tiga angka yang dilepaskan oleh pemain nomor 9, Sami Bzai.

Kebangkitan Yordania menjadi kenyataan ketika memasuki menit ketujuh pada kuarter kedua. Alhasil Yordania menutup kuarter kedua dengan skor 46-41.

Kuarter ketiga, kedua tim saling jual beli serangan. Freddy Ibrahim point guard Yordania, menjadi bintang utama pada kuarter ketiga. Dia merusak pertahanan Lebanon dengan tembakan tiga angka dan sejumlah lay-up.

Berkat penampilan gemilang yang mengundang decak kagum para penonton di Istora Senayan, Freddy Ibrahim menjadikan Yordania unggul 64-62 di kuarter ketiga.

Kuarter keempat, pertarungan sengit antara Yordania dan Lebanon berlanjut. Kedua tim terus berbalas poin hingga sesekali membuat para penonton Istora Senayan berdiri.

Keseruan laga Yordania vs Lebanon memuncak ketika kuarter keempat menyisakan tiga menit. Keduanya bergantian mencetak tembakan tiga hingga skor menjadi imbang 82-82.

Lalu, Lebanon mengambil keunggulan 84-82 lewat lay-up Wael Arakji. Namun, Yordania kembali berbalik unggul 85-84 berkat lay-up Dar Tucker dan free throw Zaid Abbas.

Free throw dari Zaid Abbas sejenak membuat Yordania berada di posisi yang diuntungkan. Akan tetapi, Lebanon mampu mencetak dua poin terakhir dan menang 86-85 atas Yordania.

Baca Juga: Live Streaming FIBA Asia Cup 2022: Head to Head Indonesia vs China



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x