Kompas TV olahraga kompas sport

Klasemen Medali SEA Games 2021: Indonesia Peringkat Kedua Ungguli Thailand dan Malaysia

Kompas.tv - 15 Mei 2022, 06:39 WIB
klasemen-medali-sea-games-2021-indonesia-peringkat-kedua-ungguli-thailand-dan-malaysia
Indonesia meraih medali emas pertama di SEA Games 2021 lewat cabor dayung. Hingga Minggu pagi (15/5/2022), kontingen Merah Putih menembus dua besar klasemen sementara perolehan medali di bawah tuan rumah Vietnam. (Sumber: Kompas.tv/Ant)
Penulis : Nurul Fitriana | Editor : Gading Persada

Torehan tersebut diraih oleh Kakan Rusmana/ Ardi Isedi pada nomor Lighweight Man’s Double Sculls. Lalu, Sulfianto dan Memo pada nomor Man’s Double Sculls.

Diikuti Ali Mardiansyah, Kakan Rusmana, Ihram, Ardi Isedi dari nomor Lightweight Man’s Quadruple Scull. Mahendra Yanto, Ali Buton, Ferdiansyah, Denri Maulidzar dari nomor Lightweight Man’s Four.

Kemudian, pada nomor Men’s Pair diraih Denri Maulidzar Alghiffari/Ferdiansyah. Dari nomor Men’s Lightweight Single Sculls diraih Ihram.

Men’s Lightweight Pair diraih Jefri Ardianto & Rio Riski Darmawan. Terakhir, pada nomor Men’s Quadruple Sculls yang diraih oleh Memo/Edwin Ginanjar/Sulpianto/Rifqi Harits Taufiqurrahman.

Selain itu, Indonesia juga mengumpulkan pundi-pundi emas dari cabor wushu yang dipersembahkan oleh Alisya Mellynar yang turun pada nomor Taolu Taiji Quan Putri.

Indonesia juga menambah empat medali perak.

Dua perak dipersembahkan dari cabor wushu melalui Nicholas pada nomor Taolu Taiji Jian Putra dan Haris Horatius dari nomor Taoulu Nan Quan Putra.

Selanjutnya dipersembahkan Inge Prasetyo cabor triatlon nomor perorangan putri dan cabor dayung nomor Women's Lightweight Double Sculls melalui Melani Putri/Mutiara Rahma.

Lalu untuk perunggu diraih oleh Ronald Bintang Setiawan yang tampil pada cabor triatlon nomor perorangan putra.

Mengutip situs resmi SEA Games 2021, Indonesia telah mengumpulkan 38 medali yang memiliki rincian 14 emas, 16 perak, dan 8 perunggu.

Baca Juga: Jadwal Timnas Futsal SEA Games 2021: Hari Ini Indonesia Hadapi Myanmar, Ini Link Live Streamingnya




Sumber : Kompas TV, seagames-en.vnanet.vn


BERITA LAINNYA



Close Ads x