Kompas TV olahraga kompas sport

Profil Shayne Pattynama, Pemain Viking FK Calon Saingan Pertama Arhan di Timnas Indonesia

Kompas.tv - 22 Februari 2022, 18:01 WIB
profil-shayne-pattynama-pemain-viking-fk-calon-saingan-pertama-arhan-di-timnas-indonesia
Profil Shayne Pattynama, pemain Viking FK yang sedang dalam proses naturalisasi dan bersedia membela Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram @s.pattynama)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemain Viking FK Shayne Pattynama mendadak jadi perbincangan di sepak bola Indonesia setelah ia masuk daftar calon pemain naturalisasi untuk membela Timnas Indonesia. 

Hal tersebut diketahui setelah salah satu anggota Exco PSSI Hasani Abdulgani, yang mengurusi naturalisasi, mengatakan pemain keturunan Semarang itu telah bersedia untuk membela Timnas Indonesia. 

"Shayne Pattynama pemain asal Belanda, sekarang bermain di klub Viking FK (Liga 1 Norwegia). Ayahnya lahir di Semarang," tulis Hasani di akun Instagram-nya, Selasa (22/2/2022).

"Pattynama sudah mengirim surat pernyataan bersedia bermain untuk Timnas serta dokumen pendukung lainnya. Welcome to the board."

Lantas siapakah Shayne Pattynama? 

Profil Shayne Pattynama

Shayne Elian Jay Pattynama adalah pemain sepak bola profesional Belanda keturunan Indonesia yang lahir di Lelystad pada 11 Agustus 1998.

Pemain berusia 23 tahun itu saat ini merumput bersama Viking FK yang bermain di kasta tertinggi Liga Norwegia. 

Baca Juga: Sebelum Gabung Timnas, Sandy Walsh Sudah Ambil Kursus Bahasa Indonesia

Shayne Pattynama diketahui pemain yang berposisi sebagai bek kiri, sama dengan Pratama Arhan yang kini bergabung dengan klub J-League 2 Tokyo Verdy. 

Sejauh ini, Shin Tae-yong memang masih kesulitan untuk mencari pemain yang sepadan dengan Pratama Arhan apabila ia absen membela Timnas Indonesia. 

Dengan adanya Shayne Pattynama yang proses naturalisasinya sedang berjalan, Shin Tae-yong berharap nantinya dia akan memiliki dua bek kiri yang mempunyai kualitas sama baiknya. 

Karier Shayne Pattynama

Shayne Pattynama mengawali karier sepak bola dengan bergabung ke klub lokal tempat kelahirannya di Belanda SV Lelystad '67 dari 2004-2007.

Di usia 9 tahun, pemain bertinggi 180 cm itu kemudian sempat bermain untuk akademi Ajax Amsterdam hingga tahun 2010.



Sumber : Kompas TV/Akun Instagram @hasaniabdulgani, @s.pattynama/Transfermarkt


BERITA LAINNYA



Close Ads x