Kompas TV olahraga kompas sport

Jurgen Klopp Tak Khawatirkan Permasalahan Kontrak Mohamed Salah di Liverpool

Kompas.tv - 13 Januari 2022, 18:09 WIB
jurgen-klopp-tak-khawatirkan-permasalahan-kontrak-mohamed-salah-di-liverpool
Jurgen Klopp tak khawatir situasi perpanjangan kontrak Mohamed Salah di Liverpool. (Sumber: Twitter Anfield Watch)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Deni Muliya

LIVERPOOL, KOMPAS.TV - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp tetap yakin bahwa Mohamed Salah akan menandatangani kontrak baru dengan klub dan mengatakan bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

Penyerang superstar asal Mesir yang diklaim sebagai salah satu pemain terbaik dunia saat ini masih mempunyai kontrak di Anfield hingga 2023.

Namun, jika tak diperbarui sekarang, tahun depan Salah bisa berbicara dengan klub lain dan pergi secara gratis saat kontraknya berakhir.

Dengan penampilan cemerlangnya di musim ini di mana ia mampu mencetak 16 gol dan 9 assist di semua ajang, para pendukung sangat menginginkan Salah bertahan.

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp pun memberikan tanggapannya terkait situasi kontrak Salah di Liverpool.

Klopp mengatakan bahwa tak ada yang perlu dikhawatirkan dan semuanya masih baik-baik saja.

“Segalanya membutuhkan waktu, ini adalah kontrak,” kata Klopp dalam konferensi pers jelang Liverpool vs Arsenal di Carabao Cup, Kamis (13/1/2022).

“Ada begitu banyak hal yang harus Anda lakukan dalam negosiasi ini dan omong-omong, ada pihak ketiga, agennya juga ada di sana," lanjutnya.

“Tidak ada yang perlu dikhawatirkan, itu adalah proses yang normal. Dia memiliki kontrak di sini musim ini dan musim depan. Itu hanya situasinya, sungguh, semuanya baik-baik saja," imbuhnya.

Baca Juga: Nominasi Pemain Terbaik FIFA 2022: Lionel Messi, Robert Lewandowski dan Mohamed Salah

“Kami sedang dalam pembicaraan – dia pemain kelas dunia, pemain luar biasa, anak hebat, dia melakukan banyak hal hebat untuk Liverpool dan, tentu saja, kami ingin mempertahankannya," kata Klopp, menegaskan.

"Sekarang, mari kita lihat bagaimana hasilnya," pungkasnya.

Sebelumnya, Salah mengungkapkan bahwa ia ingin memperpanjang masa baktinya di Liverpool.

Namun, memang ada beberapa hal yang harus dibicarakan lebih lanjut untuk mencapai kesepakatan.

Tapi mantan pemain Chelsea mengatakan bahwa ia tidak meminta hal-hal gila apalagi jumlah gaji yang di luar batas.

"Saya ingin bertahan, tetapi itu tidak ada di tangan saya. Itu ada di tangan mereka (manajemen Liverpool)," kata Salah kepada Majalah GQ pada Selasa, (11/1/2022).

“Mereka tahu apa yang saya inginkan. Saya tidak meminta hal-hal gila," tuturnya.

"Saat Anda meminta sesuatu dan mereka menunjukkan kepada Anda bahwa mereka dapat memberi sesuatu karena mereka menghargai apa yang Anda lakukan untuk klub."

“Saya sudah di sini selama lima tahun. Saya mengenal klub dengan sangat baik. Saya suka para penggemar. Para penggemar mencintai saya," katanya, menambahkan.

"Namun dengan administrasi, mereka telah diberitahu situasinya. Itu ada di tangan mereka," jelasnya.

Baca Juga: Belum Teken Kontrak Baru di Liverpool, Mohamed Salah Tegaskan Tidak Minta Hal-hal Gila




Sumber : TalkSPORT


BERITA LAINNYA



Close Ads x