Kompas TV nasional update corona

Erick Thohir: Vaksin Corona Diproduksi pada Januari 2021, Kita Masih 6-7 Bulan Lagi Hadapi Covid-19

Kompas.tv - 26 Juli 2020, 05:28 WIB
erick-thohir-vaksin-corona-diproduksi-pada-januari-2021-kita-masih-6-7-bulan-lagi-hadapi-covid-19
Menteri BUMN Erick Thohir melambaikan tangannya saat berjalan memasuki Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (21/10/2019). (Sumber: ANTARA FOTO/WAHYU PUTRO A)
Penulis : Tito Dirhantoro

Baca Juga: Pemerintah Pastikan Vaksin Corona Akan Diproduksi Perusahaan Asal Indonesia

Seperti diketahui, uji klinis tahap III vaksin Covid-19 akan dilakukan pada Agustus 2020 mendatang. Bio Farma telah menerima vaksin dari Sinovac, China sebanyak 2.400 vaksin.

Saat ini, kata Erick, uji vaksin Covid-19 di Indonesia hampir final. Dia menyampaikan hal tersebut melalui akun Instagram pribadinya pada Selasa (21/7/2020).

Walau begitu, Erick Thohir meminta masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak, rajin mencuci tangan dan menggunakan masker sampai vaksin sudah dapat digunakan.

"Seperti yang selalu disampaikan Presiden, kita harus selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan demi menekan penyebaran Covid-19," ujar Erick Thohir.

Baca Juga: Analisa Lengkap Perkembangan Covid-19, 24 Juli, dari Vaksin Hingga Kasus Positif

"Karena keadaan saat ini belum normal. Kerja keras kita semua untuk menekan penyebaran Covid-19 tidak akan ada artinya bila kita tidak disiplin."

Lebih lanjut, Erick menambahkan, bahwa pemerintah Indonesia akan memastikan ketersediaan vaksin Covid-19. Namun, sebelum ke sana, pemerintah meminta kerja samanya dari seluruh elemen masyarakat dengan membantu mematuhi protokol kesehatan.

"Bio Farma juga akan memastikan memproduksi obat untuk terapi kesembuhan karena ditanya obatnya apa, masih belum ada. Tetapi terapi penyembuhan kita terus lakukan dan Insya Allah sesuai dengan komitmen," ujar Erick.

Sementara itu, Direktur Utama Bio Farma, Honesti Basyir, mengatakan uji klinis vaksin Covid-19 dijadwalkan bakal berjalan selama enam bulan, sehingga ditargetkan akan selesai pada bulan Januari 2021 mendatang. Jika upaya itu lancar, Bio Farma berjanji akan memproduksi pada kuartal I 2020.

Baca Juga: Ridwan Kamil Siapkan Ribuan Relawan untuk Tes Vaksin Corona!

"Kami sudah menyiapkan fasilitas produksinya di Bio Farma dengan kapasitas produksi maksimal di 250 juta dosis," ujar Honesti.

Honesti menambahkan, alasan pemilihan Sinovac sebagai mitra karena metode pembuatan vaksin yang digunakan sama dengan kompetensi yang dimiliki oleh Bio Farma.

Terlebih Bio Farna sudah memiliki pengalaman dalam pembuatan vaksin seperti vaksin Pertusis.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x