Kompas TV nasional hukum

Saksi Ungkap Kementan Belikan Anak SYL Mobil Rp500 Juta Hasil Patungan Eselon I

Kompas.tv - 29 April 2024, 20:31 WIB
saksi-ungkap-kementan-belikan-anak-syl-mobil-rp500-juta-hasil-patungan-eselon-i
Sidang lanjutan kasus dugaan pemerasan dan penerimaan gratifikasi di Kementan yang menjerat SYL dengan agenda pemeriksaan saksi di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (29/4/2024). Saksi mengungkapkan Kementan  membiayai pembelian mobil anak perempuan Syahrul Yasin Limpo, Indira Chunda Thita Syahrul (Thita). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV.)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Deni Muliya

Hakim kemudian menggali terkait pihak yang menerima mobil tersebut.

Arief pun menjawab mobil tersebut dikirim ke rumah anak SYL yang berada di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

"Itu Innova untuk siapa tadi?" tanya hakim.

"Untuk dikirim ke rumah anaknya (SYL)," jawab Arief.

"Di mana?" tanya hakim lagi.

"Rumah Limo di Jakarta Selatan di Lebak Bulus," jawab Arief.

"Anaknya yang mana?" tanya hakim.

"Anaknya yang perempuan," kata Arief.

"Kalau enggak salah Thita (Indira Chunda Thita Syahrul) ya," sambungnya.

Saat dicecar hakim terkait metode pembayaran mobil tersebut, Arief mengatakan, Innova itu dibayar lunas.

“Innova berapa sih harganya?” tanya Hakim.

“Rp 500-an (juta) saat itu, Yang Mulia,” kata Arief.

“Uangnya dari eseleon-eselon tadi?” tanya hakim memastikan.

“Betul," ucap Arief.

Adapun dalam kasus tersebut, SYL didakwa melakukan pemerasan serta menerima gratifikasi dengan total Rp44,5 miliar.

Pemerasan diduga dilakukan bersama Kasdi Subagyono selaku Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian periode 2021–2023, serta Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementerian Pertanian (Kementan) Tahun 2023 Muhammad Hatta, antara lain untuk membayarkan kebutuhan pribadi SYL.

Baca Juga: SYL Panik Ketika Rumah Dinasnya Digeledah Penyidik KPK, Langsung Hubungi Firli Bahuri



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x