Kompas TV nasional humaniora

5 Fakta Rekrutmen CPNS dan PPPK 2024, Diutamakan Fresh Graduate, Pengumuman Awal Januari

Kompas.tv - 2 Januari 2024, 15:08 WIB
5-fakta-rekrutmen-cpns-dan-pppk-2024-diutamakan-fresh-graduate-pengumuman-awal-januari
Ilustrasi ASN. Pendaftaran CPNS 2024 akan diumumkan awal Januari 2024 (Sumber: Kompas.com/Elgana Almubarokah)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

Pasalnya, selama ini perekrutan yang dikhususkan untuk lulusan baru belum banyak dilakukan pemerintah.

"Selama ini belum ada rekrutmen (untuk fresh graduate) kecuali Kejaksaan kemarin, dan totalnya cukup besar tahun ini, jumlah detailnya nanti akan diumumkan oleh Bapak Presiden," terang Azwar.

4. Bocoran Formasi

Dalam rekrutmen CPNS 2024 ini, pemerintah juga akan memprioritaskan rekrutmen untuk formasi-formasi yang memang diperlukan untuk mempercepat digitalisasi.

"Salah satu fokusnya di talenta-talenta digital karena kita banyak talenta digital yang diperlukan di daerah," tutur Azwar.

Baca Juga: Gaji PNS Naik Mulai 1 Januari 2024, Jadi Berapa? Ini Kisarannya per Golongan

"Tetapi talenta digitalnya bukan marketing digital, seperti pinjaman online dan lain-lain, tapi lebih ke hulunya, misalnya digital di sektor pertanian," ucap dia lagi.

Sebelumnya, pemerintah membutuhkan SDM yang mempunyai kemampuan dalam urusan teknologi informasi.

Kebutuhan tersebut seiring dengan fokus pemerintah untuk memperkuat keamanan siber nasional.

Selain itu, akan dibutuhkan posisi yang memahami pariwisata nasional, sebab pemerintah tengah berfokus menggarap lima destinasi wisata super prioritas.

5. Kuota CPNS 2024 ada 1,3 Juta Formasi

Plh. Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB, Aba Subagja, sempat mengatakan formasi yang akan disiapkan untuk tahun 2024 diperkirakan mencapai sekitar 1,3 juta. 

“Tahun 2024 kita sudah hitung, formasi yang akan kita siapkan itu sekitar 1,3 juta. Perhitungan itu didasarkan pada, pertama, sisa formasi 2023,” ungkap Aba Subagja, Selasa (14/11/2023).

Aba menyoroti, setiap tahun, Kementerian PANRB memberikan alokasi formasi yang besar untuk memenuhi kebutuhan, meskipun masih ada keterbatasan dalam pemenuhan tersebut.

Untuk penerimaan CPNS tahun 2024 nanti, Aba berharap agar jumlahnya tidak melampaui kuota yang telah ditetapkan, sehingga setiap instansi dapat memaksimalkan potensi untuk penerimaan ASN di tahun tersebut.


 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x