Kompas TV nasional peristiwa

Sewindu PR INDONESIA, Mengenang Perjalanan Membersamai Langkah Public Relations di Tanah Air

Kompas.tv - 27 September 2023, 02:20 WIB
sewindu-pr-indonesia-mengenang-perjalanan-membersamai-langkah-public-relations-di-tanah-air
Founder dan CEO PR INDONESIA Group Asmono Wikan bersama Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, Jumat (21/9/2023). (Sumber: PR INDONESIA)
Penulis : Nadia Intan Fajarlie | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Media PR INDONESIA menggelar acara Sewindu PR INDONESIA di Jakarta, Kamis (21/9/2023) pekan lalu. Acara yang mengusung tema Sewindu Kami Mengabdi, untuk Komunikasi Negeri, turut dihadiri Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi.

Dalam kesempatan itu, Budi Arie menyampaikan kabar gembira kepada para hadirin yang didominasi oleh pelaku PR. Berdasarkan data yang ia miliki, ia mengatakan nilai industri PR global meningkat dari 100,4 miliar dolar AS pada 2022 menjadi 107 miliar dolar AS pada 2023.

“Pertumbuhan tersebut menunjukkan peran PR makin luas dan strategis, keberadaannya pun makin diperhitungkan,” katanya, Jumat.

Saking strategisnya peran PR, ia pun mengajak seluruh praktisi PR yang hadir dalam ruangan tersebut untuk bersama-sama menyukseskan narasi besar Pemilu Damai 2024 dan mendukung Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. 

“Mari kita mewujudkan pemilu yang damai, bermartabat, berkualitas sebagai tolok ukur kedewasaan demokrasi dengan menciptakan ruang digital yang sehat,” ujar Budi Arie.

Baca Juga: Catat Laporan Tahunan 2021 Terbaik, PTPN XIII Raih Penghargaan dari PR Indonesia

Senada, founder dan CEO PR INDONESIA Group Asmono Wikan mengenang perjalanan PR INDONESIA yang sudah selama sewindu membersamai langkah public relations di Tanah Air. 

Sepanjang waktu itu, media yang mengupas tentang aktivitas dan dinamika PR ini menjadi saksi pertumbuhan profesi public relations dari waktu ke waktu. Hingga akhirnya, positioning kelembagaan PR lambat laun dipandang penting dan menjadi fungsi strategis manajemen seperti sekarang.

“Kami telah menyaksikan jatuh bangun ribuan praktisi PR, untuk meyakinkan manajemen masing-masing tentang pentingnya meletakkan PR sebagai fungsi strategis manajemen,” katanya.

Sejalan dengan itu, Asmono menegaskan, selama delapan tahun perjalanan ini, PR INDONESIA masih merawat visi yang tidak berubah hingga sekarang, yakni mendorong PR sebagai fungsi strategis manajemen.

Pasalnya, PR INDONESIA meyakini, melalui pewujudan PR sebagai fungsi strategis manajemen, PR akan menjadi suluh bagi peradaban komunikasi bangsa.

Acara perayaan Sewindu PR INDONESIA juga dihadiri oleh Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu. Sudah bukan rahasia, katanya, hubungan antara PR dan jurnalis itu bak dua sisi mata uang. 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x