Kompas TV nasional hukum

Ayah David Sebut Rafael Alun Lebih Cinta Harta dari Anak: Tak Bisa Bayar Tinggal Ganti Kurungan

Kompas.tv - 26 Juli 2023, 13:34 WIB
ayah-david-sebut-rafael-alun-lebih-cinta-harta-dari-anak-tak-bisa-bayar-tinggal-ganti-kurungan
Mantan pejabat Ditjen Pajak, Rafael Alun Trisambodo, memenuhi panggilan KPK untuk menjalani pemeriksaan sebagai tersangka kasus dugaan penerimaan gratifikasi di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Selasa (3/4/2023). (Sumber: ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jonathan Latumahina, ayah dari David Ozora (17), korban penganiayaan Mario Dandy Satriyo (20), menyebut Rafael Alun Trisambodo, ayah dari Mario merupakan orang yang lebih cinta harta dibandingkan anak.

Jonathan menyampaikan pernyataan itu sebagai respons atas surat yang ditulis Rafael Alun yang enggan menanggung biaya restitusi kasus penganiayaan D Rp 120 miliar.

Sebab, eks pejabat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan tersebut dinilai tak memiliki keinginan sama sekali untuk mengulurkan tangan kepada sang anak yang sedang terbelit kasus hukum.

"Yang pasti, si Rafael ini lebih cinta harta dibanding anaknya yang butuh pembelaan dari dia," ujar Jonathan, Rabu (26/7/2023).

Meski demikian, Jonathan mengaku dirinya tidak mau ambil pusing dengan hal itu.

Baca Juga: Rafael Alun Tak Sanggup Biayai Pengobatan David Ozora karena Asetnya Disita KPK

Bahkan ia juga tak mempermasalahkan jika nantinya Mario yang harus menanggung restitusinya secara mandiri.

Jika terdakwa tidak bisa membayar restitusi, lanjut Jonathan, majelis hakim harus memberinya hukuman tambahan yang setara.

"(Kalau enggak bisa bayar) ya ganti hukuman kurungan. Sesuai aturan hukum saja," kata dia, dikutip Kompas.com.

Sebelumnya diberitakan, dari Rumah Tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (Rutan KPK), Rafael menulis sepucuk surat kepada kuasa hukum Mario, Andreas Nahot Silitonga.



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x