Kompas TV nasional agama

Niat dan Cara Salat Gerhana Bulan Total Hari Ini, Lengkap Beserta Doanya

Kompas.tv - 8 November 2022, 07:52 WIB
niat-dan-cara-salat-gerhana-bulan-total-hari-ini-lengkap-beserta-doanya
Ilustrasi. Bacaan niat, doa dan tatacara salat gerhana bulan. Fenomena gerhana bulan total akan terjadi hari ini, Selasa (8/11/2022). (Sumber: Tribunnews)
Penulis : Dian Nita | Editor : Desy Afrianti

1. Berniat di dalam hati. 

2. Takbiratul ihram, yaitu bertakbir sebagaimana shalat biasa

3. Membaca do’a iftitah dan berta’awudz, kemudian membaca surat Al Fatihah dilanjutkan membaca surat yang panjang (seperti surat Al Baqarah) sambil dikeraskan suaranya, bukan lirih.

4. Ruku’

5. Bangkit dari ruku’ (i’tidal) sambil mengucapkan “Sami’allahu Liman Hamidah, Rabbana Wa Lakal Hamd”

6. Setelah i’tidal ini tidak langsung sujud, namun dilanjutkan dengan membaca surat Al Fatihah dan surat Al quran. Berdiri yang kedua ini lebih singkat dari yang pertama

7. Ruku’ kembali (ruku’ kedua) yang panjangnya lebih pendek dari ruku’ sebelumnya

8. Kemudian bangkit dari ruku’ (i’tidal)

9. Kemudian sujud yang panjangnya sebagaimana ruku’, lalu duduk di antara dua sujud kemudian sujud kembali

10. Bangkit dari sujud lalu mengerjakan raka’at kedua sebagaimana raka’at pertama hanya saja bacaan dan gerakan-gerakannya lebih singkat dari sebelumnya

11. Salam.

12. Setelah itu imam atau khotib akan menyampaikan dua kutbah.

Baca Juga: BMKG: Cuaca Bandung, Semarang, Surabaya, Denpasar dan Makassar Hari Ini Hujan

Doa saat Gerhana Bulan

Anda bisa membaca doa atau zikir ini setelah salat gerhana bulan.

Berikut bacaan doa gerhana bulan, dilansir dari Tribun Jabar.

Rabbana ma khalaqta hadzaba ila, subhanaka fa qina 'azabannar

Artinya: “Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan alam ini dengan sia-sia. Maha Suci Engkau, maka selamatkanlah kami dari siksa neraka." (QS. Ali 'Imran: 191).



Sumber : kemenag.go.id, Tribun Jabar


BERITA LAINNYA



Close Ads x