Kompas TV nasional update

Kabar Gembira dari Wagub DKI: Monas Dibuka Minggu Ini

Kompas.tv - 16 Juni 2022, 09:04 WIB
kabar-gembira-dari-wagub-dki-monas-dibuka-minggu-ini
Tugu Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Kamis (17/7/2014). (Sumber: .KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO-RODERICK ADRIAN MOZES)
Penulis : Hasya Nindita | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan Monumen Nasional atau Monas akan segera dibuka dalam waktu dekat. Tepatnya, kata Riza, akan dibuka minggu ini. 

"Ya (Monas) minggu ini dibuka, dalam minggu ini," kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, dikutip Kamis (16/6/22).

Riza mengatakan, alasan Monas masih ditutup meskipun Jakarta sudah berstatus PPKM Level 1 karena revitalisasi Plaza Selatan Monas yang belum selesai sepenuhnya. 

"Ya itu kan direvitalisasi ya," kata dia. 

Baca Juga: Bantah Anies, Stafsus Setneg Sebut Formula E Bukan Digusur dari Monas Tetapi Digeser

Pembukaan Monas juga terkendala oleh penyebaran kasus Covid-19 di Jakarta. 

Sebagai informasi, kawasan Monumen Nasional ditutup untuk umum sejak pandemi Covid-19 merebak di Indonesia pada Maret 2020.

Selama ditutup akibat masifnya penyebaran virus Corona, Monas sempat menjadi lokasi sejumlah acara seperti penghormatan untuk Satgas Covid-19 dan posko pengisian oksigen untuk rumah sakit Covid-19.


Setelah penyebaran Covid-19 mereda, beberapa acara seremonial juga digelar di Plaza Selatan Monas, salah satunya peresmian armada bus listrik transjakarta.

Terakhir, Pemprov DKI Jakarta juga menggelar meet and greet bersama pebalap Formula E di Plaza Selatan Monas.
 

Baca Juga: Pemprov DKI akan Segera Buka Kembali Monas untuk Umum

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x