Kompas TV nasional peristiwa

Puncak Arus Balik, Pemudik Motor Padati Jalur Pantura Cirebon

Kompas.tv - 8 Mei 2022, 01:16 WIB
puncak-arus-balik-pemudik-motor-padati-jalur-pantura-cirebon
Jalur Pantura Cirebon arah Jakarta terpantau dipadati pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua, Sabtu Malam (7/5/2022). (Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jalur Pantura Cirebon arah Jakarta terpantau dipadati pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua, Sabtu Malam (7/5/2022).

Kepadatan arus balik pemudik roda dua di jalur utama Pantura Simpang Waru, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat ini bergerak dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta.

Untuk mengantisipasi peningkatan pemudik motor, kepolisian menerapkan sistem buka tutup jalur.

Baca Juga: Pantauan Arus Balik Diprediksi 8 Mei, Tol Kalikangkung dan Jalur Pantura Cirebon Mulai Ramai

Jurnalis KOMPAS TV M Syahri Romdhon melaporkan peningkatan kendaraan roda dua yang melintas di jalur Pantura Cirebon arah Jakarta ini sudah terjadi sejak Kamis (5/5/2022). 

Kebanyakan peningkatan pengendara motor ini terjadi mulai petang hingga dini hari.

Seperti yang terjadi pada Sabtu (7/5/2022). Sejak petang hingga pukul 23.30 WIB menjelang Minggu (8/5/2022), kondisi arus lalu lintas mengarah ke Ibu Kota masih dipadati kendaraan roda dua.

Tingginya kendaraan roda dua pada Sabtu malam, lantaran pemudik memilih untuk kembali dari kampung halaman saat sore hari. 

Baca Juga: H+5 Lebaran Arus Balik Pemudik Kendaraan Pribadi Belum mencapai 50 Persen

Kepolisian juga telah menambah personel untuk mengawal pemudik motor yang diprediksi masih terus meningkat hingga Minggu pagi nanti.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x