Kompas TV nasional politik

Sekjen Gerindra: Ini Tahun Kemesraan bukan Ketegangan, Semua Orang Cari Pasangan

Kompas.tv - 6 April 2022, 21:28 WIB
sekjen-gerindra-ini-tahun-kemesraan-bukan-ketegangan-semua-orang-cari-pasangan
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani saat memberikan keterangan di depan awak media usai bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Rabu (6/4/2022). (Sumber: Kompas TV/Widi Nugroho)
Penulis : Nurul Fitriana | Editor : Gading Persada

"Cirinya inovasi, kreasi, dan selalu membuat kemajuan-kemajuan yang sekarang banyak ditunjukan pemimpin muda. Dan Mas Gibran adalah salah satunya," kata Muzani.

Menurutnya, Gibran berhasil sebagai kepala daerah dalam rangka menjaga stabilitas politik di pemerintahan daerah.

Hal tersebut, kata dia, berhasil dilakukan Gibran meski saat ini bangsa Indonesia tengah dihadapi berbagai persoalan ekonomi seperti naiknya harga-harga kebutuhan pokok.

"Sehingga kami dengan Mas Gibran punya kesimpulan sama seberat apapun masalah bangsa, seperti Covid-19 yang baru kita hadapi saat ini, kalau kita bekerja sama, bahu membahu, gotong royong, semua masalah bangsa bisa kita atasi. Jangan saling menyalahkan, jangan saling mencari kesalahan, mari kita bersama-sama cari solusi atas masalah bangsa Indonesia," jelas Muzani dalam keterangannya.

"Selain silaturahmi, saya juga menyampaikan titipan salam dari Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan, Pak Prabowo Subianto," ucap Muzani.

"Beliau menyampaikan salam hormat untuk Pak Walikota dan keluarga dan kiranya dilain waktu bisa ke Solo bertemu dengan Pak Wali. Dan tadi disampaikan Mas Gibran juga menyampaikan keinginannya ingin bertemu Pak Prabowo," sambungnya.

Prabowo diusung dalam Pilpres 2024

Diberitakan sebelumnya, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra menyatakan akan mengusung Ketua Umum mereka, Prabowo Subianto,  dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang, Selasa (5/4/2022).

Pada momen saat bertemu dengan Gibran, Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani kembali mengonfirmasi pemilihan itu berdasarkan keputusan dari partai untuk memastikan Prabowo Subianto menjadi pilihan dalam Pilpres 2024 mendatang.

"Oh sudah pasti (Gerindra usung Prabowo di Pilpres mendatang)," jelasnya dikutip dari TribunSolo.com, Rabu (6/4).

Baca Juga: Sekjen Gerindra Pastikan Prabowo Maju Pilpres 2024, Siapa Cawapresnya?

Ketika disinggung terkait siapa yang akan mendampingi Prabowo sebagai calon wakil presiden dalam Pilpres 2024, Muzani mengatakan pihaknya masih melakukan konsolidasi partai terlebih dulu.

"Pendampingnya (mohon untuk) sabar, masih konsolidasi," jelasnya.

Jika Prabowo Subianto maju dalam Pilpres 2024 mendatang, maka Menteri Pertahanan itu akan dicatat sebagai sosok yang pernah berkontestasi selama empat kali berturut-turut sejak 2009.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x