Kompas TV nasional politik

PBNU Sentil Cak Imin: Seolah-olah PKB Lebih Berjasa dari NU

Kompas.tv - 26 Januari 2022, 09:43 WIB
pbnu-sentil-cak-imin-seolah-olah-pkb-lebih-berjasa-dari-nu
Muhaimin Iskandar atau biasa Cak Imin atau Gus Muhaimin dalam acara PKB. Wasekjen PBNU Rahmat Hidayat Pulungan menyentil PKB yang safari politik ke kantong-kantong NU di daerah (Sumber: Dokumentasi PKB)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Purwanto

"Ini menunjukkan PKB ingin mengerdilkan NU dan PBNU. Cara berorganisasi yang salah kaprah seperti ini harus diingatkan,” katanya.

Baca Juga: Gebrakan Ketum PBNU: Berjarak dengan Politik hingga Larangan Terlibat Capres 2024 | Rosi

Secara Organisasi, Harusnya PKB di bawah PBNU Bukan Sebaliknya

Rahmat lantas menjelaskan lebih lanjut, jika mengacu ke teori organisasi modern, menurutnya, maka pemegang saham utama berhak mengendalikan dan mengaudit mulai dari keuangan, operasional hingga kinerja PKB.

Dalam teori organisasi, kata dia, PBNU membentuk sebuah organisasi di bidang politik bernama Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Atas dasar itu, menurutnya, PKB secara etika seharusnya membuat surat untuk audiensi kepada Rais Aam dan Ketum PBNU hasil Muktamar PBNU pada Desember 2021 silam.

"Untuk memberikan laporan, program kerja dan agenda politik ke depan," ujarnya.

Baca Juga: Pengamat Nilai PBNU Era Gus Yahya Bakal Menggerus Suara PKB

Rahmat menyayangkan Cak Imin dan jajarannya malah langsung masuk ke PCNU atau MWC NU tanpa mendahulukan etika atau permisi ke PBNU.

"NU dengan semua tingkatan dari PBNU, PWNU dan PCNU berhak mengaudit (kinerja, operasional dan keuangan PKB)," sambungnya.

Seperti diberitakan KOMPAS TV sebelumnya, PBNU secara resmi memanggil PCNU Banyuwangi dan Sidoarjo terkait dukunga politik kepada Cak Imin dan dilakukan di gedung mereka. 

Padahal, dalam kepengurusan baru Gus Yahya periode 2022-2027 dikatakan bahwa pihaknya tidak ingin NU dibawa lebih jauh ke politik praktis.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x