Kompas TV nasional peristiwa

Waspada! Berikut Kabupaten-Kota yang Berpotensi Alami Cuaca Ekstrem Hari Ini 4 Oktober 2021

Kompas.tv - 4 Oktober 2021, 05:30 WIB
waspada-berikut-kabupaten-kota-yang-berpotensi-alami-cuaca-ekstrem-hari-ini-4-oktober-2021
Ilustrasi cuaca ekstrem akibat kondisi iklim La Nina. (Sumber: The Straits Times)
Penulis : Hedi Basri | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca di Indonesia untuk hari ini, Senin (4/10/2021).

Dalam rilisan itu, sejumlah kabupaten/kota berpotensi mengalami cuaca ekstrem, yakni hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.

Berikut daftar peringatan dini cuaca ekstrem BMKG di kabupetan/kota di Indonesia untuk hari ini, Senin (4/10/2021) dikutip dari bmkg.go.id:

BANTEN

Serang bagian timur dan tengah, Kota Serang, Tangerang bagian timur dan selatan, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Pandeglang bagian utara, Lebak bagian timur dan utara.

BENGKULU

Mukomuko, Bengkulu Utara, Lebong, Rejang Lebong, Kepahiang, Bengkulu Tengah, Seluma, Bengkulu Selatan, Kaur.

DKI JAKARTA

Jakarta Selatan, Jakarta Timur.

GORONTALO

Limboto dan sekitarnya.

JAMBI

Tanjung Jabung Barat, Merangin, Bungo.

Baca Juga: Akibat Cuaca Panas 12 Hektar Lahan Gambut di Konawe Terbakar!

JAWA BARAT

Kota Depok, Kabupaten dan Kota Bekasi, Karawang, Subang, Kabupaten dan Kota Bekasi Bogor, Sukabumi, Cianjur, Purwakarta, Bandung Barat, Kota Cimahi, Kabupaten dan Kota Bekasi Bandung, Garut, Kabupaten dan Kota Bekasi Tasikmalaya.

JAWA TIMUR

Batu.

KALIMANTAN BARAT

Kayong Utara, Ketapang, Sintang, Sekadau.

KALIMANTAN SELATAN

Banjar, Barito Kuala, Tapin, Hulu Sungai Selatan, Kotabaru.

KALIMANTAN TENGAH

Sebagian besar wilayah Kalimantan Tengah.

KALIMANTAN TIMUR

Long Iram, Tabang, Laham, Tenggarong, Sebulu.

KALIMANTAN UTARA

Malinau Selatan Hulu, Malinau Selatan Hilir, Peso, Sekatak, Sesayap, Tana Tidung, Tulin Onsoi, Lumbis, Malinau Selatan, Sungai Boh, Malinau, Bahau Hulu, Lumbis Ogong, Krayan, Krayan Selatan.

LAMPUNG

Pesisir Barat, Lampung Barat, Tanggamus, Mesuji, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, Way Kanan, Lampung Utara.

Baca Juga: Info Cuaca Akhir Pekan, 3 Oktober 2021, BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Berawan, Hujan Petir di Depok

PAPUA

Airu.

PAPUA BARAT

Kabupaten dan Kota Sorong, Tambrauw, Sorong Selatan, Maybrat, Manokwari, Manokwari Selatan, Kaimana.

RIAU

Bengkalis, Kota Dumai.

SUMATERA BARAT

Pesisir Selatan, Solok, Solok Selatan, Sijunjung, Dharmasraya.

SUMATERA SELATAN

Pagaralam, Lahat, Empat Lawang, Muara Enim, OKU Selatan, OKU, OKU Timur, Ogan Ilir, Banyuasin, Palembang, Musi Rawas Utara, Musi Rawas, Lubuk Linggau, Musi Banyuasin, Pagaralam, OKU Timur.

Baca Juga: Cuaca Ekstrem Kerap Landa Indonesia, Kepala BMKG Dorong Nelayan Manfaatkan Info Cuaca



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x