Kompas TV nasional berita utama

Lonjakan Kasus Covid-19 Geser ke Luar Pulau Jawa, Presiden Jokowi: Segera Siapkan Tempat Isolasi!

Kompas.tv - 8 Agustus 2021, 08:30 WIB
lonjakan-kasus-covid-19-geser-ke-luar-pulau-jawa-presiden-jokowi-segera-siapkan-tempat-isolasi
Presiden Jokowi memberikan arahan saat rapat terbatas evaluasi PPKM darurat 16 Juli 2021, Sabtu (17/7/2021). (Sumber: YouTube Sekretariat Presiden)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Gading Persada

Lebih lanjut Jokowi kembali mengingatkan pemerintah daerah untuk mempercepat vaksinasi.

Caranya tidak menahan vaksin yang dikirim dari pusat.

"Jangan biarkan vaksin itu berhenti sehari dua hari langsung suntikkan ke masuyarakat. Habis minta pusat lagi, jangan ada stok vaksin terlau lama," ujar Prsiden Jokowi.

Baca Juga: Lonjakan Kasus Covid-19 di Palu, Tiga Rumah Sakit Bangun Tenda Darurat untuk Perawatan

Adapun daerah dengan lonjakan kasus yang menjadi perhatian Presiden Jokowi yakni Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Nusa Tenggara Timur.

Di Sumatera Utara kasus aktif pada 5 Agustus 2021 sebesar 21.876 naik menjadi 22.892 pada 6 Agustus 2021.

Sumatera Barat pada 5 Agustus 2021 terdapat 14.496 kasus baru. Naik menjadi 14.712 kasus pada 6 Agustus 2021. 

Provinsi Riau pada 5 Agustus 2021 kasus aktif mencapai 13.958, kemudian naik menjadi 14.993 di hari berikutnya. 

Baca Juga: Daftar Kabupaten/Kota dan Aturan PPKM Level 4 di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Papua

Kemudian Nusa Tenggara Timur dalam sepekan pertama bulan Agustus 2021, mengalami peningkatan yang tajam.

Dari 886 kasus aktif di 2 Agustus menjadi 3.598 kasus aktif pada 6 Agustus 2021.

Selain empat provinsi tersebut ada dua provinsi lainnya yang mengalami lonjakan kasus.

Yakni di Kalimantan Timur pada tanggal 5 Agustus 2021 terdapat 22.529 kasus aktif dan Papua 14.989 kasus aktif di tangal yang sama.

"Angka-angka ini harus direspons secara cepat," ujar Presiden Jokowi.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x