Kompas TV lifestyle tren

Link dan Cara Bermain Kuis What Cake R U yang Viral di Media Sosial, Sudah Coba?

Kompas.tv - 29 Februari 2024, 08:05 WIB
link-dan-cara-bermain-kuis-what-cake-r-u-yang-viral-di-media-sosial-sudah-coba
Tampilan awal kuis What Cake R U (Sumber: oopenlab.cc)
Penulis : Almarani Anantar | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS TV - Saat ini, ada fenomena yang sedang populer di media sosial seperti Instagram, TikTok, dan Twitter, yaitu "What Cake R U Quiz."

Kuis ini menjadi tren karena memberikan pandangan tentang jenis kepribadian seseorang berdasarkan respon mereka terhadap pertanyaan khusus.

Tidak seperti Myers–Briggs Type Indicator (MBTI), kuis ini lebih fokus pada tipe kepribadian yang muncul saat seseorang bekerja dan minat bakat yang berhubungan dengan karier.

Output-nya akan direpresentasikan melalui berbagai jenis kue, seperti bolu, lapis, tiramisu, cupcake, dan berbagai kue lainnya.

Kuis ini dirancang oleh Cake Resume, sebuah platform yang mendukung individu dalam membuat daftar riwayat hidup atau curriculum vitae (CV), khususnya untuk para pencari kerja.

Baca Juga: HUT ke-49, Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia Hadirkan Program Khusus, Ada Kuisnya!

Jika kamu ingin mengetahui lebih lanjut tentang tipe kepribadianmu saat bekerja, kamu dapat mencoba cara berikut ini:

Link dan Cara Bermain Kuis What Cake R U

  • Klin link https://ooopenlab.cc/quiz/1h1mUljU76IXkC5WVCde
  • Setelah itu klik "Start the Test"
  • Klik "Mulai Petualangan!"
  • Jawab pertanyaan yang diberikan sesuai dengan kepribadianmu, pertanyaan ini akan berisi pilihan ganda
  • Jika sudah selesai, klik "Lihat Perananku"
  • Kemudian akan muncul jenis kue yang cocok dengan kepribadian dan tipe pekerjaanmu

Dalam permainan ini, beragam jenis kue seperti bolu, kue lapis, tiramisu, macaroon, kue stroberi, dan jenis kue lainnya akan ditampilkan.

Setelah menjalani peran yang sesuai, kelebihanmu juga akan diungkapkan melalui diagram radar yang mencakup aspek seperti penyelesaian masalah, kerja tim, inovasi, pengaruh, ketelitian, dan kinerja.

Baca Juga: Cara Mengurus Paspor Online Lewat Aplikasi M-Paspor di HP

Teman kerjamu juga akan memberikan ulasan tentang cara kamu bekerja. Pemandu pencarian pekerjaan akan merekomendasikan jenis pekerjaan berdasarkan jawaban kuismu, termasuk pekerjaan yang memerlukan praktik atau pemikiran.

Tingkat workaholic juga akan ditampilkan, bahkan ada jenis kepribadian yang melebihi 100 persen. Kamu juga akan diberitahu tentang benda keberuntungan yang terkait dengan pekerjaanmu.

Tidak hanya itu, permainan ini juga akan membagikan karakter kue yang cocok menjadi work bestie dan yang cocok menjadi teman kerjamu.


 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x