Kompas TV lifestyle travel

Cek Tanggal! KAI akan Luncurkan KA Gaya Baru Malam Selatan New Generation Jakarta-Surabaya

Kompas.tv - 20 Februari 2024, 21:00 WIB
cek-tanggal-kai-akan-luncurkan-ka-gaya-baru-malam-selatan-new-generation-jakarta-surabaya
KA Ekonomi New Generation. PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan mengoperasikan KA Gaya Baru Malam Selatan relasi Pasar Senen – Surabaya Gubeng menggunakan kereta New Generation, mulai 4 Maret 2024. (Sumber: KAI Daop 8)
Penulis : Dina Karina | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan mengoperasikan KA Gaya Baru Malam (GBM) Selatan relasi Pasar Senen – Surabaya Gubeng menggunakan kereta New Generation, mulai 4 Maret 2024. Hal ini diungkap oleh akun X  resmi KAI, saat menjawab pertanyaan salah satu pengguna kereta.

Sebagai informasi, keberangkatan mulai tanggal 4 Maret 2024, KA Gaya Baru Malam Selatan menggunakan rangkaian Ekonomi New Generation. Formasi tempat duduknya 2-2 (AB-CD),” tulis KAI dikutip Selasa (20/2/2024).

Sebelumnya, kereta ekonomi yang sudah menggunakan versi New Generation adalah KA Jayabaya relasi Pasar Senen- Malang, yang dirilis pada 26 September 2023.  

KA Ekonomi New Generation. PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan mengoperasikan KA Gaya Baru Malam Selatan relasi Pasar Senen – Surabaya Gubeng menggunakan kereta New Generation, mulai 4 Maret 2024. (Sumber: KAI Daop 8)

Untuk KA Gaya Baru Malam Selatan (GBM), saat ini terdiri dari kelas konomi dan eksekutif. Berdasarkan data dari aplikasi Access by KAI, harga tiket GBM tujuan Surabaya Gubeng mulai dari Rp290.000- Rp360.000. Sementara untuk kelas eksekutif, mulai dari Rp400.000 sampai Rp500.000.

Baca Juga: KAI Ingatkan Penggunaan Colokan Listrik di Kereta, Bukan untuk Catokan Rambut Apalagi Rice Cooker

Besaran harga di atas juga berlaku untuk keberangkatan 4 Maret 2024, hari dimana KA Gaya Baru Malam Selatan akan dirilis secara resmi oleh KAI.

Dengan menjadi KA New Generation, interior kelas ekonomi jadi mirip dengan kelas eksekutif. Lantaran perubahan tampilan kursi, desain gerbong, dan toilet yang menjadi lebih cerah dan mewah.

Modifikasi paling signifikan tentu saja ada di bagian kursi penumpang. Seperti diketahui, kursi kereta kelas ekonomi yang lama memiliki sandaran kursi yang tegak 90 derajat, sehingga membuat punggung penumpang pegal-pegal. Apalagi jika menempuh perjalanan jauh seperti Jakarta-Surabaya.

Tampilan keterangan waktu dan suhu di gerbong Kereta Ekonomi New Generation. (Sumber: Dok. KAI)

Lalu, kursi kereta ekonomi yang lama juga berhadapan dengan kursi penumpang lain dan jaraknya berdekatan. Sehingga tak jarang penumpang kereta ekonomi harus "beradu dengkul" dengan penumpang lainnya.  

Baca Juga: Kemenag Gelar Sidang Isbat Penetapan 1 Ramadan 1445 H pada 10 Maret 2024



Sumber : PT KAI


BERITA LAINNYA



Close Ads x