Kompas TV lifestyle tren

Berhati Lembut dan Sensitif! Ini 5 Zodiak yang Dikenal Mudah Menangis. Zodiakmu Ada?

Kompas.tv - 26 Januari 2024, 06:00 WIB
berhati-lembut-dan-sensitif-ini-5-zodiak-yang-dikenal-mudah-menangis-zodiakmu-ada
Ilustrasi. Zodiak yang mudah menangis sebagai cara menanggapi dan menyampaikan emosi (Sumber: Benzoix on Freepik)
Penulis : Almarani Anantar | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS TV - Menangis merupakan bentuk ekspresi dari kesedihan, kebahagiaan, frustrasi, atau bahkan katarsis (Pelepasan emosi yang tersimpan di hati akibat kejadian traumatis).

Tidak hanya itu, menangis juga merupakan bentuk pelepasan yang dapat membantu seseorang mengatasi berbagai perasaan dan tekanan.

Uniknya menurut Astrologi, ada beberapa zodiak yang memiliki cara untuk menanggapi dan menyampaikan emosi dengan menangis dalam berbagai situasi.

Mengutip dari laman Pinkvilla, berikut adalah daftar zodiaknya. 

1. Pisces (19 Februari - 20 Maret)

Zodiak pertama yang mudah menangis adalah Pisces. Biasanya, Pisces menangis ketika orang yang mereka sayangi pergi meninggalkan mereka. Namun hal tersebut bukan berarti mereka sedang mencari perhatian. 

Baca Juga: Kabar Gembira, 5 Zodiak Ini Diprediksi Mengalami Peningkatan Karir di 2024, Cek Ada Zodiakmu?

Mereka mudah menangis hanya karena mereka memiliki tingkat emosionalitas dan sensitivitas yang tinggi, serta mudah tersinggung. Oleh karena itu, menangis merupakan cara yang tepat untuk menggambarkan diri mereka ketika sedang merasa terluka.

2. Libra (23 September - 22 Oktober)

Zodiak kedua yang mudah menangis adalah Libra. Libra merupakan zodiak yang sangat emosional dan sangat tidak tega jika melihat orang lain terluka, jadi mereka merespons dengan tangisan dan ekspresi emosional ketika menyaksikan kejadian tersebut.

Selain itu, sifat pasif-agresif juga menjadi ciri khas Libra yang bisa membuat mereka menangis di hadapan orang lain, ketika mereka tidak setuju dengan pendapat atau situasi tertentu.

Baca Juga: Bikin Repot! 5 Zodiak Ini Paling Suka Lakukan Silent Treatment kalau Lagi Marah, Zodiakmu Ada?

3. Virgo (23 Agustus - 22 September)

Virgo adalah zodiak ketiga yang mudah menangis. Mereka digambarkan sebagai zodiak yang sangat kritis terhadap orang lain, dan cenderung mengeluh dan menangis di hadapan mereka.

Selain itu, mereka juga memiliki kecenderungan untuk mencari perhatian dan bisa menggunakan air mata untuk membujuk orang lain, dan menciptakan rasa kasihan. Strategi ini pada akhirnya mungkin membuat orang lain bersedia menuruti kemauan Virgo.

4. Gemini (21 Mei - 20 Juni)

Sebagai zodiak keempat yang mudah menangis, Gemini cenderung tidak suka menerima kesalahannya dan memiliki kepribadian ganda. Mereka bisa bersikap impulsif, suka mengasihani diri sendiri, dan terkadang menangis dengan sepenuh hati.

Baca Juga: Duh! Ternyata Ini 4 Zodiak yang Paling Kompetitif: Suka Bersaing Tanpa Merugikan Orang Lain

Perilaku ini mungkin dimotivasi oleh keinginan mendapatkan yang haus perhatian, dan setelah mendapatkan perhatian, mereka cenderung menenangkan diri dan menutupi situasi tersebut.

5. Aries (21 Maret - 19 April)

Aries digambarkan sebagai zodiak yang suka memiliki kendali, dan ketidakpuasan saat tidak mendapatkan yang diinginkan dapat membuat mereka kesal.

Namun, sebagai respons, Aries tidak hanya kesal tetapi juga menangis dan terisak-isak hingga mencapai tujuan mereka. Mereka diibaratkan seperti bayi keras kepala yang tidak akan berhenti menangis sampai mendapatkan apa yang mereka inginkan.


 



Sumber : Pinkvilla


BERITA LAINNYA



Close Ads x