Kompas TV lifestyle kesehatan

Tidak Hanya Menghilangkan Bau Ketiak, Ini 5 Manfaat Tawas untuk Tubuh

Kompas.tv - 14 Desember 2023, 17:00 WIB
tidak-hanya-menghilangkan-bau-ketiak-ini-5-manfaat-tawas-untuk-tubuh
Ilustrasi tawas. Bahan kimia untuk perawatan kecantikan ini memiliki penampakan mirip narkoba jenis sabu, hingga sulit dibedakan antara keduanya. (Sumber: Pinterest via Himedik)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Penggunaan tawas sebagai deodoran tengah ramai dibahas warganet di media sosial X. Bahkan, beberapa warganet juga membagikan pengalamannya saat menggunakan tawas.

"Tawas dapat digunakan sebagai produk deodoran dan antiperspiran alami untuk melawan bakteri yang memicu bau ketiak dan mengurangi keringat berlebih," tulis pemilik akun @kim***

"Pakai tawas bener” life changing banget. Jadiin ini sebagai pengganti deodorant, no more ketiak basah dan bau. Ga bikin keti item, malah cerahan," tulis pemilik akun @cinna***.

Baca Juga: Tukar Sabu dengan Tawas, AKBP Dody Prawiranegara Divonis 17 Tahun Penjara!

"Tawas ga bikin baju kuning juga jadi aman untuk sehari-hari. 1 botol cuma 8 ribuan dan tahan 3-4 bulan," tulis pemilik akun @bian**.

Lalu, apa itu tawas?

Tawas atau Potassium alum adalah senyawa garam yang mengandung molekul air, logam alkali dan ion sulfat. Tawas berbentuk kristal dan memiliki sifat isomorf. 

Kristal tawas ini cukup mudah larut dalam air dan kelarutannya berbeda-beda tergantung pada jenis logam dan suhu. Tawas dalam bentuk bubuk halus adalah jenis tawas yang umumnya mengacu pada jenis tawas potasium. 

Jenis tawas potasium inilah yang sering digunakan sebagai bahan bumbu dapur atau sebagai bahan pengawet makanan. Tawas juga memiliki sifat antiseptik dan astringen.

Zat anti-microbial pada tawas mampu menghilangkan pertumbuhan bakteri penyebab bau badan. Dikutip dari laman Food and Drug Administration (FDA), tawas aman digunakan sebagai deodoran.

Meski demikian, penting untuk mempertimbangkan risiko dan manfaat penggunaan tawas sebagai deodoran. Penggunaan tawas untuk deodoran pada beberapa orang juga dapat menimbulkan beberapa efek samping, seperti iritasi, gatal, sensasi terbakar, kulit kering dan kemerahan hingga munculnya reaksi alergi.

Manfaat Batu Tawas untuk Tubuh

Selain terbukti ampuh mencegah bau ketiak, tawas juga memiliki beragam manfaat bagi tubuh. Dikutip dari laman Halodoc.com yang ditinjau oleh dr. Fadhli Rizal Makarim, berikut manfaat tawas bagi tubuh.

1. Mencerahkan Ketiak




Sumber : Kompas TV, berbagai sumber


BERITA LAINNYA



Close Ads x