Kompas TV kuliner cerita rasa

Tak Lagi Diproduksi di Indonesia, yuk Bikin Cheetos Keju Sendiri di Rumah, Ini Resepnya

Kompas.tv - 7 Agustus 2021, 15:24 WIB
tak-lagi-diproduksi-di-indonesia-yuk-bikin-cheetos-keju-sendiri-di-rumah-ini-resepnya
Resep cheetos keju rumahan simpel dan mudah. (Sumber: Shutterstock via Kompas.com)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV – Sejumlah snack ringan dari Pepsi Co yakni Lays, Cheetos, dan Doritos akan berhenti diproduksi di Indonesia mulai Rabu (18/8/2021) mendatang. 

Penghentian produksi ketiga produk populer ini terpaksa dilakukan lantaran PT Indofood Frotilay Makmur dan PepsiCo telah mengakhiri perjanjian lisensi sejak 17 Februari 2021 lalu.

Bagi kamu yang tidak kebagian stok terakhir Cheetos, inilah saatnya untuk membuat cheetos keju buatan sendiri. Berikut resepnya, dikutip dari Kompas.com, Sabtu (7/8/2021).

Baca Juga: Snack Lays, Doritos dan Cheetos Tak Dijual Lagi di Indonesia, Kenapa?

Bahan:

  • 4 sdm mentega plain dingin, potong dadu 1,5 cm
  • 125 gram tepung serbaguna
  • ½ sdt garam kosher
  • 1/8 sdt bawang putih bubuk
  • 1 ½ sdt tepung jagung kuning
  • 115 gram keju monterey jack atau keju cheddar, parut halus

Baca Juga: Lays, Cheetos, Doritos pergi, Indofood Fokus pada Chitato dkk

Bahan pelapis:

  • 2 sdm keju cheddar bubuk
  • ½ sdt bubuk buttermilk
  • ½ sdt garam kosher
  • ½  sdt tepung maizena

Baca Juga: Resep Telur Dadar Alpukat, Camilan Enak dan Bagus Untuk ASI Booster

Cara memasak:

  1. Masukkan mentega, garam, dan bawang putih bubuk ke dalam wadah, lalu kocok menggunakan mixer dengan kecepatan sedang selama 1-2 menit.
  2. Masukkan tepung serbaguna, tepung jagung, dan keju parut. Kocok hingga adonan kalis.
  3. Masukkan adonan ke dalam plastik besar dan masukkan ke lemari pendingin selama 1 jam.
  4. Ambil sedikit adonan, lalu bentuk  hingga menyerupai bentuk Cheetos.
  5. Sembari membentuk adonan, panaskan oven di suhu 175 derajat celsius.
  6. Jika adonan dan oven sudah siap, masukkan adonan tersebut ke dalam oven dan panggang selama 12-15 menit.
  7. Untuk bahan pelapisnya,cukup campur semua bahan pelapis dan  masukkan ke dalam kalntung besar. Masukkan cheetos keju yang sudah dingin ke dalam plastik, kemudian kocok hingga bahan pelapis menyelimuti cheetos

 

 




Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x