Kompas TV internasional kompas dunia

5 Besar Negara Dengan Jumlah Covid-19 Terbanyak, China Berada di Urutan Ke-5

Kompas.tv - 4 April 2020, 06:13 WIB
5-besar-negara-dengan-jumlah-covid-19-terbanyak-china-berada-di-urutan-ke-5
Petugas medis membawa seorang pasien yang terinfeksi virus corona, ke rumah sakit Jinyintan, di Kota Wuhan, China, Sabtu (18/1/2020). (Sumber: AFP/STR/CHINA OUT)
Penulis : Abdur Rahim

Sebanyak 11.198 orang harus kehilangan nyawa akibat virus ini.

Sementara itu, 30.513 orang dinyatakan sembuh dari virus Covid-19.

4. Jerman

Jerman menempati urutan ke-4 dengan jumlah kasus positif Covid-19 terbanyak.

Kini (4/4), jumlah pasien Covid-19 mencapai 91.159 orang.

Sementara itu, sebanyak 1.275 orang dinyatakan meninggal dunia.

Jumlah pasien sembuh sebanyak 24.575 orang.

5. China

China menempati urutan ke-5 dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak di dunia. Saat ini (4/4), Jumlah penderita Covid-19 di China berjumlah 81.620 orang.

Sementara itu, pasien yang meninggal berjumlah 3.322 orang. Angka ini jauh lebih rendah dari Italia yang mencapai hampir 15 ribu orang.

Selain itu, jumlah pasien yang sembuh pun juga semakin banyak, yaitu 76.571 orang.

Dengan catatan ini, jumlah penderita Covid-19 yang aktif di China, kini hanya tinggal 1.727 orang.

Hingga Sabtu pagi, (4/4/2020), kasus baru yang dilaporkan berjumlah 31 orang.

Sebagai Episentrum awal dari persebaran virus Covid-19, China tampak berhasil menangani persebaran virus Covid-19 ini.

Hal in terlihat dari data telah menunjukkan perlambatan yang signifikan.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x