Kompas TV internasional krisis rusia ukraina

Ini Deretan Bintang Hollywood yang Berdonasi untuk Ukraina, Ada Leonardo DiCaprio dan Mila Kunis

Kompas.tv - 9 Maret 2022, 16:32 WIB
ini-deretan-bintang-hollywood-yang-berdonasi-untuk-ukraina-ada-leonardo-dicaprio-dan-mila-kunis
Aktor Leonardo DiCaprio. (Sumber: ANTARA/Kompas TV)
Penulis : Vyara Lestari | Editor : Iman Firdaus

BRATISLAVA, KOMPAS.TV – Aktor Hollywood Leonardo DiCaprio telah mendonasikan 10 juta dolar atau sekitar Rp143 miliar untuk mendukung Ukraina di tengah gempuran invasi Rusia. 

Donasi Leonardo itu disebut memiliki kaitan personal. Lantaran, nenek dari pihak ibu Leonardo, Helene Indenbirken, lahir di negara itu. Nenek Leonardo lahir di kota Odessa dengan nama Jelena Stepanovna Smirnova. Namun, ia kemudian beremigrasi ke Jerman dengan orang tuanya pada tahun 1917. 

Helene melahirkan ibunda Leonardo, Irmelin Indenbirken dalam sebuah selter perlindungan serangan udara di Jerman pada 1943. Dikutip dari Hindustan Times pada Selasa (8/3/2022), saat Leonardo baru berusia setahun, Irmelin menceraikan ayah Leonardo, George DiCaprio dan membesarkan putranya seorang diri.

Baca Juga: Leonardo Dicaprio Diam-diam Gemari BTS, Paling Suka Lagu Blood Sweat & Tears

Leonardo juga terbilang sangat dekat dengan nenek dari pihak ibunya, Helene, yang selalu mendukung karier aktingnya. Helene, yang meninggal dunia pada 2008 di usia 93, kerap mendampingi Leonardo dan Irmelin di pemutaran perdana film-film Leonardo hingga akhir hayatnya.

Donasi Leonardo ke tanah kelahiran neneknya diumumkan oleh International Visegrad Fund. Melansir Polishnews.co.uk, Visegrad Fund adalah proyek Visegrad Group yang bertujuan memberi dukungan finansial pada inisiatif internasional yang mempromosikan pembangunan di Eropa Timur.

Selain Leonardo, sejumlah aktor dan sutradara juga telah memberi dukungan pada Ukraina. Ryan Reynolds dan Blake Lively ikut ambil bagian dalam penggalangan dana untuk Ukraina dan menjanjikan donasi dua kali lipat dari jumlah yang akan dikumpulkan.

Baca Juga: Terjun Langsung ke Yaman, Angelina Jolie Bantu Pengungsi Terdampak Konflik Perang

Mila Kunis dan Ashton Kutcher juga mengumumkan mereka akan mendonasikan 3 juta dolar atau sekitar Rp42,9 miliar untuk mendukung aktivitas kemanusiaan di Ukraina dan rehabilitasi pengungsi Ukraina. Pasangan itu menyatakan mereka berniat menggalang dana senilai total 30 juta dolar atau setara Rp429 miliar. Pekan lalu, keduanya mengungkap bahwa aksi penggalangan dana mereka telah mencapai 15 juta dolar atau Rp214 miliar. 

Mila Kunis lahir di Chernivtsi di selatan Ukraina pada 1983 dan kemudian pindah ke Amerika Serikat pada 1991.  

Baca Juga: Krisis Ukraina, Pandangan Bias, Prasangka dan Standar Ganda Negara Barat

Sementara itu, Robert de Niro juga memberikan ceramah umum tentang krisis Ukraina di Universitas Cambridge. Menurutnya, semua harus dilakukan untuk menghentikan agresi Rusia. 

Sejumlah selebritas lain, termasuk Duta PBB Angelina Jolie dan Priyanka Chopra, juga telah mengecam invasi Rusia ke Ukraina.
 



Sumber : Hindustan Times/Polishnews.co.uk


BERITA LAINNYA



Close Ads x