Kompas TV internasional kompas dunia

Kemajuan KTT Iklim COP26 Stagnan, PM Bahama pun Gemas: Sungguh Aspiratif, tapi Tak Punya Gigi!

Kompas.tv - 13 November 2021, 02:05 WIB
kemajuan-ktt-iklim-cop26-stagnan-pm-bahama-pun-gemas-sungguh-aspiratif-tapi-tak-punya-gigi
Perdana Menteri Bahama Philip Davis saat berbincang dengan Pangeran William dari Inggris dalam KTT Iklim COP26 di Glasgow, Skotlandia, Selasa (2/11/2021). Davis menilai bahwa komitmen dan janji yang dibuat para pemimpin dunia di COP26 stagnan: aspiratif, tapi tak punya gigi. (Sumber: AP Photo/Alastair Grant, Pool)
Penulis : Vyara Lestari | Editor : Hariyanto Kurniawan

Analisis baru menunjukkan, proyeksi dampak kenaikan permukaan air laut di Bahama tahun 2050 meremehkan luasan lahan daratan yang akan hilang.

Peta topografi yang baru bahkan menunjukkan sebagian besar wilayah negara dalam bahaya. Sebagian besar wilayah Bahama terbilang miskin dan para penduduk Bahama meyakini bahwa cuaca akan menjadi lebih ekstrem.

Sejumlah penduduk tampak berjalan di antara peti-peti mati yang terendam air dan menyembul ke permukaan tanah akibat terjangan Badai Dorian di Mclean's Town, Grand Bahama, Bahamas, Jumat, 13 September 2019. (Sumber: AP Photo/Ramon Espinosa)

Salah satu cuaca ekstrem yang pernah tercatat adalah Badai Dorian yang menghantam Bahama di tahun 2019. Dua tahun berjalan, dan sampai detik ini, mereka masih juga belum tahu berapa banyak korban yang tewas akibat badai dahsyat itu.

“Buat saya, ini sungguh mengkhawatirkan karena pulau-pulau kami akan segera tenggelam sekarang ditelan oleh naiknya air laut. Ini harus berhenti,” katanya.

“Jika kami beruntung, kami bisa jadi pengungsi. Tapi kalau tidak, kami akan ditelan oleh air laut atau tersapu badai yang jauh lebih ekstrem.”

Baca Juga: Negaranya Makin Tenggelam Akibat Perubahan Iklim, Menlu Tuvalu Pidato di Pantai Untuk KTT Iklim PBB

Davis pula mengungkap ketakutannya akan janji-janji dan komitmen dalam COP26 yang sifatnya tak mengikat. Mereka bukan janji, kata Davis, dan bisa dihapus setiap saat ketika pemerintahan berganti. 

“Perubahan politik adalah musuh kesuksesan. Kita harus menemukan cara dan mekanisme untuk memastikan bahwa perubahan politik tak akan memperlambat kemajuan,” ujarnya.

“Sebab, pada akhirnya, yang menentukan adalah perilaku para pemimpin,” pungkasnya.

 




Sumber : Sky News/Associated Press


BERITA LAINNYA



Close Ads x