Kompas TV entertainment selebriti

Prilly Latuconsina Terpilih Jadi Ketua Pelaksana FFI 2024-2026

Kompas.tv - 23 April 2024, 11:49 WIB
prilly-latuconsina-terpilih-jadi-ketua-pelaksana-ffi-2024-2026
Prilly Latuconsina (Sumber: Instagram/@prillylatuconsina96)
Penulis : Ade Indra Kusuma | Editor : Iman Firdaus

Namun, setelah berdiskusi dengan Reza Rahadian, Prilly mendapatkan nasihat dan semangat yang mendorongnya untuk menyanggupi jabatan tersebut.

"Pas aku cerita, kak Reza bilang 'Kalau kamu bisa komit sama waktunya, take it, karena ini kesempatan yang luar biasa, bakalan banyak juga kamu belajar di sini, bisa jadi tempat kamu untuk belajar, jadi ambil' kata kak Reza," jelas Prilly.

Prilly juga mendapatkan gambaran tentang pekerjaannya setelah berkonsultasi dengan Reza.

Pada akhirnya, Prilly memiliki rasa percaya diri untuk mengemban tugas sebagai Ketua Pelaksana FFI periode 2024-2026.

Bintang film "Ketika Berhenti Di Sini" ini akhirnya semakin yakin setelah mengkomunikasikan tugas barunya ini ke partner-partner kerjanya di proyek lain.

Baca Juga: 13 Gangguan Kecemasan atau Anxiety Disorder yang Dialami Milenial dan Gen Z, Kamu Pernah yang Mana?

"Cuman ya harus disiplin waktu sih dan udah dijelasin gimana kerjaannya, terus aku rasa aku bisa disiplin soal waktu, dan untuk kerjaan-kerjaan yang lain aku juga langsung menginformasikan bahwa aku ada tanggung jawab baru nih ketua pelaksana jadi harus bagi waktunya ke sini dan kerjaan lain setuju, ya udah aku ambil," pungkas Prilly.

Sebagai informasi, Komite FFI baru saja mengumumkan tema untuk perhelatan Festival Film Indonesia 2024. Tema yang diusung FFI 2024 adalah "Merandai Cakrawala Sinema Indonesia".

Melalui tema ini, FFI 2024 diharapkan menjadi ruang yang terus menghidupkan kolaborasi berlandaskan semangat kesetaraan dalam membangun ekosistem perfilman Indonesia yang kreatif, inovatif, inklusif, dan produktif.

Dalam kesempatan ini, turut diperkenalkan pula Komite FFI 2024-2026 yaitu Ario Bayu (Ketua Komite), Prilly Latuconsina (Ketua Pelaksana), Budi Irawanto (Ketua Bidang Penjurian), Mandy Marahimin (Ketua Sekretariat), Gita Fara (Ketua Bidang Keuangan dan Pengembangan Usaha), Pradetya Novitri (Ketua Bidang Acara), Nazira C. Noer (Ketua Humas Acara), dan Michael Ratnadwijanti (Ketua Humas Penjurian).


 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x