Kompas TV entertainment selebriti

Tinggal di Turki, Cinta Penelope Ungkap Kondisi 2 Artis Indonesia Pascagempa M7,8

Kompas.tv - 8 Februari 2023, 11:07 WIB
tinggal-di-turki-cinta-penelope-ungkap-kondisi-2-artis-indonesia-pascagempa-m7-8
Tinggal di Istanbul, Artis Cinta Penelope mengungkap kondisinya dan dua artis Indonesia lainnya usai gempa mengguncang Turki pada 6 Februari lalu. (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

ISTANBUL, KOMPAS.TV - Pedangdut Cinta Penelope mengabarkan kondisinya pasca gempa bumi berkekuatan magnitudo 7,8 yang mengguncang Turki pada Senin (6/2/2023). 

Cinta mengatakan kondisinya baik-baik saja lantaran ia tinggal di Kota Istanbul, Turki yang tidak terdampak gempa. Adapun gempa Turki berpusat di Gaziantep yang jaraknya 542 mil (15 jam perjalanan darat) dari Istanbul.

Selain dirinya, ia juga memastikan dua artis Indonesia lainnya yakni penyanyi Indah Sari dan Siti Liza juga baik-baik saja.

"Untuk teman-teman artis yang ada di Turki, ada Indah Sari, memang lagi sama aku. Ada lagi di rumahku sekarang. Alhamdulillah kami baik-baik saja sekarang."

"Ada Siti Liza yang jarak rumahnya sekitar setengah jam dari rumah aku, tapi insya Allah juga baik-baik saja," jelas Cinta Penelope, dikutip dari kanal YouTube-nya, Rabu (8/2/2023). 

Baca Juga: Laporkan Jumlah Korban Gempa, Duta Besar Indonesia di Turki : 104 WNI Akan Dievakuasi

Beruntungnya, rekan-rekan yang datang dari Indonesia untuk berwisata ke Turki bersamanya juga telah pulang ke Tanah Air. 

"Teman-teman tur aku kemarin sudah pulang di tanggal 3 kemarin, jadi tidak tahu, dan panik mendengar hal itu," ungkapnya.

Pelantun lagu "Keong Racun" itu juga meminta agar masyarakat Indonesia tidak perlu takut berwisata ke Turki lantaran pusat gempa tidak berada di lokasi yang biasanya didatangi wisatawan.


 

"Karena kemarin aku dengar banyak sekali omongan Indonesia trending topik nomor satu tentang Turki, tapi mungkin tolong diluruskan pray for Gaziantep Turki, karena traveling itu kan biasanya ke Cappadocia, Istanbul, Ankara, dan Izmir semuanya aman."

"Tapi akhirnya banyak juga yang ketakutan datang ke sini, mungkin perasaan mereka Turki hancur-hancuran, itu mengganggu tourism Turki. Jadi bisa ganti hastag pray for Gazianteb Turki dan Suriah," tuturnya.

Baca Juga: Cerita Penyelamatan Dramatis Bayi Kembar 1,5 Tahun Korban Gempa Turki, 40 Jam Tertimbun Puing-Puing

Cinta pun meminta masyarakat untuk membantu mendoakan keselamatan masyarakat Turki dan orang-orang Indonesia yang tinggal di negara tersebut. 

"Minta doanya untuk para korban dan untuk para yang sudah meninggal, minta doanya juga semoga tidak ada lagi gempa susulan ataupun tsunami," tutup Cinta.

Diketahui, setelah menikahi laki-laki asal Turki, Taha Gokhan Arikan pada 2020 lalu, Cinta Penelope mengikuti suami untuk tinggal di negara suaminya.

 



Sumber : Youtube Princess Cinta Penelope


BERITA LAINNYA



Close Ads x