Kompas TV entertainment musik

Fakta Lagu Baru BLACKPINK Pink Venom , Pakai Musik Tradisional Korea

Kompas.tv - 19 Agustus 2022, 16:12 WIB
fakta-lagu-baru-blackpink-pink-venom-pakai-musik-tradisional-korea
BLACKPINK akan bawakan Pink Venom secara perdana di MTV Video Music Award (VMA) 2022, 29 Agustus 2022 mendatang. (Sumber: Instagram/@blackpinkofficial)
Penulis : Dian Septina | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - BLACKPINK resmi merilis lagu terbarunya berjudul ‘Pink Venom’ pada hari ini, Jumat (19/8/2022).

Lagu sepanjang 3 menit itu menampilkan rap dan vokal dari Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rose.

Berikut beberapa fakta menarik dari comeback BLACKPINK dan video klip ‘Pink Venom’.

1. Pakai musik tradisional Korea

Selalu epik di setiap comeback, ‘Pink Venom’ dibuka dengan Jisoo yang memainkan musik tradisional Korea, geomungo. Lengkap dengan busana tradisional, Jisoo terlihat menawan memainkan alat musik petik itu.

Geomungo adalah sitar atau dawai tradisional Korea yang dipetik dengan bridge dan fret atau tongkat bambu kecil yang bernama suldae dengan tangan kanan, sementara tangan kiri menekan senar untuk menghasilkan nada.

2. Jennie dan Lisa nge-rap

Duo rapper BLACKPINK, Jennie dan Lisa, yang kembali memesona penggemar dengan kemampuan dan vibes mereka.

Banyak yang telah menanti-nantikan rap dari Jennie dan Lisa. Jennie dan Lisa terakhir nge-rap bersama di lagu 'Kill This Love' yang rilis tahun 2019.

Baca Juga: BLACKPINK Akhirnya Buat Comeback! Ini Lirik Lagu Pink Venom

3. Rose jadi rocker dengan gitar

Rose memainkan gitar yang bernada rock di bagian akhir paruh kedua lagu. Idol asal Australia itu terlihat menawan dengan gitar listriknya yang memberi kesan sosok rockstar.


4. Video musik paling mahal yang dibuat YG

Dilansir Naver, berdasarkan pernyataan yang dirilis oleh YG Entertainment beberapa waktu lalu, mereka mengeluarkan bujet yang tak sedikit untuk video klip comeback BLACKPINK kali ini.

Mereka mengungkapkan, bujet yang dikeluarkan merupakan bujet tertinggi yang pernah dikeluarkan YG Entertainment untuk syuting video klip.

"Anggota BLACKPINK saat ini sedang syuting video musik comeback mereka. Biaya produksi tertinggi yang pernah dikeluarkan perusahaan. Seluruh proses berjalan lancar karena dipersiapkan dengan cermat di bawah rencana yang matang," kata YG Entertainment, Selasa (26/7/2022).

Baca Juga: BLACKPINK Bersiap Comeback, YG Entertainment Ungkap Keluarkan Biaya Produksi Tertinggi

5. Pre-order BORN PINK lampaui 1,5 juta unit

BLACKPINK akan mengeluarkan full album kedua pada 16 September 2022 yang bertajuk BORN PINK. Pada 18 Agustus 2022, YG Entertainment mengumumkan pre-order album tersebut melampaui angka 1,5 juta unit.

Jumlah tersebut merupakan rekor baru untuk BLACKPINK. Sebab, full album pertama Lisa dkk, The Album (2020) mengukuhkan pre-order 1 juta unit.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x