Kompas TV entertainment film

Film Ali & Ratu Ratu Queens Borong Nominasi di Festival Film Indonesia 2021

Kompas.tv - 11 Oktober 2021, 09:51 WIB
film-ali-ratu-ratu-queens-borong-nominasi-di-festival-film-indonesia-2021
 Ali & Ratu Ratu Queens yang tayang di Netflix raih nominasi di FFI 2021. (Sumber: Instagram)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV – Film “Ali & Ratu Ratu Queens” memborong 16 nominasi Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2021.

Film yang tayang di Netflix ini menceritakan sosok Ali yang tidak bertemu ibunya sejak kecil. Setelah dewasa, dia menyusul ibunya ke New York.

Saat di New York, dia bertemu dengan perempuan-perempuan dalam apartemen Queens yang nantinya membantunya mencari sang ibu.

Baca Juga: Timothee Chalamet Bagikan Foto Perdana jadi Willy Wonka, Ini Jadwal Tayangnya

“Ali & Ratu Ratu Queens” dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan, Nirina Zubir, Asri Welas, Tika Panggabean, Happy Salma, Bayu Skak, hingga Marissa Anita.

Film yang dirilis pada 17 Juni 2021 ini digarap oleh Lucky Kuswandi dan Palari Films sebagai perusahaan produksinya.

Kemarin Minggu (10/10/2021), Komite Festival Film Indonesia (FFI) 2021 mengumumkan daftar lengkap nominasi FFI 2021 yang akan bersaing.

Dari 22 kategori yang diumumkan, film “Ali & Ratu Ratu Queens” sukses memborong 16 kategori nominasi.

Film ini menjadi film kedua yang menjadi peraih nominasi terbanyak di FFI 2021, setelah “Penyalin Cahaya” yang mendapatkan 17 nominasi.

Baca Juga: Nominasi Festival Film Indonesia 2021 Telah Diumumkan, Ini Daftar Lengkapnya

Berikut daftar nominasi yang didapatkan oleh film “Ali & Ratu Ratu Queens”.

  1. Film Cerita Panjang Terbaik
  2. Sutradara Terbaik – Lucky Kuswandi
  3. Penulis Skenario Asli Terbaik – Gina S. Noer
  4. Sinematografi Terbaik – Batara Goempar
  5. Pengarah Artistik Terbaik – Eros Eflin, Roxy Martinez
  6. Penata Efek Visual Terbaik – Rivai Chen
  7. Penyunting Gambar Terbaik – Aline Jusria
  8. Penata Suara Terbaik – Yusuf Patawari, Wahyu Tri Purnomo, Pat O’Leary
  9. Penata Musik Terbaik – Mar Galo, Ken Jenie
  10. Pencipta Lagu Tema Terbaik – Bam Mastro – “Never Look” Back – Aurora Ribero,
  11. Pencipta Lagu Tema Terbaik – Iqbaal Ramadhan & Tarapti Ikhtiar Rinrin - "On My Own" – SVMMERDOSE
  12. Penata Busana Terbaik – Karin Wijaya
  13. Penata Rias Terbaik – Marshya Ariyanti
  14. Pemeran Utama Pria Terbaik – Iqbaal Ramadhan
  15. Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik – Asri Welas
  16. Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik – Marissa Anita

Baca Juga: "Penyalin Cahaya" Raih Nominasi Terbanyak di Festival Film Indonesia 2021

Pengumuman pemenang dari nominasi tersebut akan digelar pada Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia pada 10 November 2021 mendatang.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x