Kompas TV entertainment selebriti

Ternyata Ini Alasan Bambang Pamungkas Depak Anaknya dari Kartu Keluarga

Kompas.tv - 9 Agustus 2021, 11:25 WIB
ternyata-ini-alasan-bambang-pamungkas-depak-anaknya-dari-kartu-keluarga
Bambang Pamungkas coret nama anak sulungnya, Jane Abel, dari Kartu Keluarga (KK). (Sumber: Instagram/@bepe20)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kabar mengejutkan datang dari  pesepakbola Bambang Pamungkas yang baru-baru ini mencoret nama putrid sulungnya, Jane Abel, dari Kartu Keluarga (KK).

Sayangnya, pencoretan nama Jane Abel dari KK, disebut tanpa sepengetahuan Jane sendiri. Artinya, Bambang Pamungkas tidak memberitahu Jane bahwa ia mengeluarkan nama Jane dari KK.

Lantas, mengapa Bambang Pamungkas melakukan hal tersebut?

Baca Juga: Sidang Gugatan Terhadap Bambang Pamungkas Ditunda, Amalia Fujiawati Hanya Ingin Legalitas Anak

Keputusan mencoret nama Jane Abel dari KK ternyata dilakukan Bambang Pamungkas dengan alasan administrasi. Sebab, Jane Abel sendiri saat ini tengah menempuh studi di Solo, Jawa Tengah.

“Kemarin aku ke Dukcapil Pemprov DKI, kan. Katanya di surat pernyataan ayah itu bilang kalau alasan dipindahkan dari KK itu untuk memudahkan administrasi aku di Solo, karena aku kuliah di Solo,” ungkap Jane Abel, dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Senin(9/8/2021).

Namun, Jane Abel sendiri mengaku kecewa dengan langkah ayahnya mengeluarkan namanya dari KK lantaran ia hampir menyelesaikan kuliahnya dan akan kembali ke Jakarta.

“Cuma ya aku kan udah mau selesai juga kan, maksudnya udah nggak usah dipindah gitu loh, lagian aku kan nggak tinggal di sana juga,” ujarnya.

Baca Juga: Jerinx akan Diperiksa Hari Ini di Polda Metro Jaya, Polisi Menunggu Sampai Datang

“Kecewa ya pasti kan, merasa nggak adil juga, kenapa yang di sana terus aku dikeluarin. Cuma kembali lagi, aku ya sudah kalau memang mau dikeluarin ya sudah,” sambungnya.

Jane Abel berharap, Bambang Pamungkas bisa membicarakan terkait pemindahan administrasi Kartu Keluarga tersebut dengannya agar ia bisa memilih alamat barunya.

“Tapi aku berharapnya dipindahin ya diomongin aja. Kan kalau diomongin enak, aku bisa milih tempatnya sendiri kalau memang nggak bisa di rumah ayah. Aku bisa pindah ke alamat oma mungkin, atau ke alamat kakak-kakakku yang lain. Keluarga dari ibuku juga bisa,” tutupnya.

Baca Juga: Ingin Selesaikan Perselisihan, Nindy Ayunda Ajak Olla Ramlan Bertemu

Untuk diketahui, Jane Abel merupakan anal sulung dari Bambang Pamungkas dan Olga Achangela. Namun, pada 2003, Olga meninggal dunia sehingga Jane Abel harus diasuh keluarga ibunya.


 



Sumber : YouTube


BERITA LAINNYA



Close Ads x