Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

Harga Cabai Tembus Rp130.000/Kg Jelang Nataru, Jokowi Perintahkan Jajarannya Jaga Harga Pangan

Kompas.tv - 11 Desember 2023, 16:24 WIB
harga-cabai-tembus-rp130-000-kg-jelang-nataru-jokowi-perintahkan-jajarannya-jaga-harga-pangan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta jajarannya untuk memastikan pasokan dan menstabilkan harga bahan pokok jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. (Sumber: BPMI Setpres)
Penulis : Dina Karina | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta jajarannya untuk memastikan pasokan dan menstabilkan harga bahan pokok jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Menurut Jokowi salah satu penyebab tingginya harga bahan pokok jelang Nataru adalah kendala distribusi. Sehingga ia meminta Menko Perekonomian Airlangga Hartarto untuk memastikan distribusi bahan pokok berjalan lancar. 

"Kemudian yang kedua ini rutinitas tapi apapun harus tetap direncanakan, harus dipersiapkan yaitu natal dan tahun baru. Pak Menko ini agar disiapkan betul-betul utamanya yang berkaitan dengan transportasi, yang berkaitan dengan pasokan dan distribusi bahan-bahan pokok," kata Jokowi dalam Rapat Paripurna Kabinet di Istana Negara, Senin (11/12/2023).

Baca Juga: Jokowi Resmikan Pompa Air Terbesar di Indonesia, Bisa Kurangi Banjir 7 Kecamatan di Jakarta

Jokowi menyampaikan, akan ada sekitar 107 juta pergerakan orang selama Nataru. Sehingga penyaluran bahan pokok jangan sampai terkendala. Selain masalah distribusi, naiknya harga pangan terutama beras dan cabai juga disebabkan berkurangnya pasokan. 

"Saya kira yang masih tinggi itu beras, cabai. Ini ada masalah pasokan, ada masalah distribusi, karena di sebuah provinsi ada harga cabai rawitnya Rp50.000, tapi di Jawa ada yang Rp Rp110.000-Rp130.000, tolong dilihat betul lebih detail lagi," ujar Jokowi seperti dilaporkan Tim Liputan Kompas TV. 

Usai mengikuti rapat, Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Febrio Kacaribu menyampaikan, inflasi harga pangan memang menjadi fokus pemerintah di sisa tahun 2023 ini. Menurutnya, komponen penyumbang inflasi lainnya masih terkendali namun di sektor pangan perlu perhatian khusus. 

Baca Juga: Cara Buka Rekening BRI di Luar Negeri dengan Aplikasi BRImo

"Inflasi masih terjaga di kisaran 2,9 persen, di 2,8 sekian kan. Tapi harga pangan perlu perhatian khusus apalagi Desember itu Natal dan Tahun Baru permintaannya naik. Secara khusus kita perhatikan stok beras, jagung, dan komoditas lainnya," ujar Febrio. 

Berdasarkan data Badan Pangan Nasional pada Senin (11/12/2023), berikut adalah harga sejumlah bahan pangan pokok:

1. Beras Premium Rp15.020/Kg




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x