Kompas TV regional berita daerah

Lanal Kendari Gelar Rapid Tes Di Pelabuhan Fery Kendari - Wawonii

Kompas.tv - 6 Juni 2020, 16:45 WIB
Penulis : Kompastv Kendari

KENDARI, KOMPAS. TV - Pangkalan TNI Angkatan Laut Kendari melakukan tes cepat atau rapid tes, di Pelabuhan Fery Kendari – Wawonii.

Ratusan pengguna kapal fery, yang akan berangkat ke Wawonii Kabupaten Konawe Kepulauan, wajib memeriksakan kesehatannya dengan mengikuti rapid tes.

Bahkan pedagang yang ada di sekitar pelabuhan juga mengikuti rapid tes.

Tidak butuh waktu lama penumpang yang akan berangkat langsung mengetahui hasil rapid tes.

Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Kendari Kolonel Laut Pelaut Andika Sry Mutia mengatakan pelaksanaan rapid tes merupakan bentuk dukungan LANAL Kendari dalam mencegah penyebaran virus korona dengan sasaran seluruh pengguna media kapal laut.

Jika di temukan ada yang reaktif maka akan di lanjutkan pada pemeriksaan lebih lanjut serta pelaporan kepada gugus tugas percepatan penanganan covid 19 sultra.

Dalam pemeriksaan rapid tes di Pelabuhan Fery Kendari - Wawonii dengan jumlah kurang lebih tiga ratus orang tidak ditemukan ada yang reaktif.

#Lawan Covid 19 #Rapid Test #Lanal Kendari



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x