Kompas TV nasional berita kompas tv

Kasus Penembakan Polisi di Poso, Pelaku Termasuk Jaringan Teroris?

Kompas.tv - 16 April 2020, 08:20 WIB

KOMPAS.TV - Terkait perkembangan kasus penembakan polisi di Poso, Jenazah 2 pelaku penembakan polisi Kabupaten Poso kini sudah tiba di Rumah Sakit Bhayangkara, Palu pada Rabu malam (16/4/2020).

Keduanya langsung dibawa ke kamar jenazah untuk diotopsi.

Kedua jenazah tiba di Kota Palu menggunakan ambulans Biddokes Polda Sulteng dari Kabupaten Poso.

Berdasarkan ciri fisik dan hasil otopsi, keduanya masuk dalam Daftar Pencarian Orang Sipil bersenjata pimpinan Ali Kalora.

Kedua pelaku penembakan diketahui adalah Ali alias Darwin Gobel dan Muis Fahron alias Abdullah.

Pelaku tertembak di bagian kaki dan punggung.

Dari TKP awal, polisi mendapatkan satu pucuk senjata yang digunakan menyerang anggota Polisi di Poso.

Sebelumnya, Briptu Ilham, anggota Polisi Polres Poso yang menjadi korban penembakan dari 2 orang DPO Poso ini sempat dirujuk ke Rumah Sakit Bhayangkara Palu, Rabu sore (15/4/2020).

Korban sebelumnya mendapat perawatan di RSUD Poso.

Briptu ilham mengalami luka tembak di bagian dada sebelah kanan, sehingga harus mendapat perawatan intensif di Ruang UGD RS Bhayangkara.

Briptu Ilham tertembak saat bertugas menjaga di Bank Syariah Mandiri Poso.

Dua orang tidak dikenal datang dan langsung menembakkan senjata api arahnya.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x