Kompas TV nasional berita kompas tv

Pasca Bentrok Maluku, Kondisi Keamanan Kembali Kondusif

Kompas.tv - 21 Desember 2019, 18:35 WIB
Penulis : Dea Davina

Pasca bentrok antara seorang anggota TNI dan Polri di Saumlaki, Maluku, Kapolda Maluku dan Panglima Kodam Pattimura meninjau kondisi keamanan di lokasi bentrok. Pimpinan TNI - Polri datang untuk memastikan keamanan di Saumlaki kembali kondusif.

Kapolda Maluku, Irjen Royke Lumowa dan Pangdam 16 Pattimura, Mayjen Marga Taufiq tiba di Bandara Olilit Saumlaki pada Sabtu siang. Pimpinan TNI - Polri di wilayah Maluku itu menemui anggota TNI – Polri di Saumlaki memastikan kondisi keamanan yang kembali kondusif pasca-bentrok yang terjadi pada Jumat malam antara anggota Brimob Polda Maluku dan anggota Yonif 734. 
Aktivitas warga dan anggota TNI - Polri di Saumlaki dilaporkan kembali normal dan aman. Mereka bahkan berfoto bersama.

Bentrok terjadi di dekat Pasar Saumlaki, pada Jumat malam. Awalnya, seorang anggota TNI ditegur anggota Brimob yang sedang berpatroli karena melawan arah dan tidak memakai helm saat mengendarai motor.

Tak terima, puluhan anggota Batalyon 747 Saumlaki mencari polisi yang menegur anggotanya hingga berujung bentrok.

Saat perjalanan pulang, anggota TNI bahkan melempari asrama Polres Maluku Tenggara Barat hingga sejumlah bangunan dan kendaraan rusak ringan.

Pimpinan TNI Yonif 734 Saumlaki dan pimpinan Kompi 3 Brimob Polda Maluku Tenggara Barat meredakan massa hingga situasi kembali kondusif.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x