Kompas TV nasional news or hoax

Mahasiswa Hilang Nyawa Di Jalan Raya | NEWS OR HOAX

Selasa, 7 Februari 2023 | 11:00 WIB
Penulis : Agung Pribadi

Jalan raya merenggut nyawa seorang mahasiswi Universitas Suryakancana, Selvi Amalia Nuareni. Ia meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan saat melintas di jalan raya Bandung-Cianjur pada 20 Januari 2023 lalu.

Korban diduga tertabrak salah satu mobil rombongan Polda Metro Jaya. Namun, polisi menyatakan  bahwa kendaraan yang menabrak Selvi bukan bagian rombongan iring-iringan Polda Metro Jaya.

Kisah memprihatinkan lainnya menimpa seorang mahasiswa Universitas Indonesia, Muhammad Hasya Atallah Saputra. Ia kehilangan nyawanya pada 6 Oktober 2022 lalu karena kecelakaan yang melibatkan seorang purnawirawan polisi.

Namun, Almarhum Hasya justru dijadikan tersangka. Hal ini tentunya membuat pihak keluarga prihatin.


Sumber : Kompas TV

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.


BERITA LAINNYA


Close Ads x