Kompas TV regional berita daerah

Gempa 6,8 Magnitudo Guncang Enggano Bengkulu

Kompas.tv - 21 November 2022, 18:41 WIB
Penulis : KompasTV Bengkulu

BENGKULU, KOMPAS.TV - Gempa berkekuatan 6,8 magnitudo terjadi sekira pukul 20.37 WIB. Dari informasi BMKG, pusat gempa berada di 220 km di perairan Pulau Enggano Bengkulu dengan kedalaman 10 kilometer. Gempa dipastikan tidak berpotensi tsunami.

Dari informasi yang dilaporkan BPBD Kabupaten Bengkulu Utara, meski gempa berada di Kepulauan Enggano, gempa tak terlalu dirasakan oleh masyarakat.

Hingga saat ini belum ada laporan akan kerusakan akibat gempa yang ditimbulkan.

Pasca gempa 6,8 magnitudo, terjadi dua kali gempa susulan berkekuatan 4,7 magnitudo dan 5,6 magnitudo.

#bengkulu #gempa #gempabumi #pulauenggano

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x