Kompas TV video vod

Detik-detik Seorang Polwan Menangis Usai Ferdy Sambo Dipecat Tidak Hormat di Sidang Etik

Kompas.tv - 28 Agustus 2022, 11:27 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

JAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang Polwan tertangkap kamera menangis usai mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo secara resmi dipecat tidak hormat pada sidang kode etik, Kamis (25/8/2022) lalu.

Dalam tangkapan kamera itu, Polwan yang merupakan anggota Divisi Porpam tengah duduk tertunduk sambil menyeka air matanya sesaat Ferdy Sambo meninggalkan ruangan siding etik.

Polwan berkali-kali menyeka air matanya dengan lengannya.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui sosok Polwan yang menangis tersebut.

Baca Juga: [FULL] Tok! Putusan Hasil Sidang Etik: Ferdy Sambo Diberhentikan Tidak Hormat dari Polri

Sementara itu, Ferdy Sambo terbukti melanggar kode etik Polri karena menjadi dalang pembunuhan berencana Brigadir J.

Ferdy Sambo diberikan sanksi etik dan administrasi, berupa pemecatan secara tidak hormat dari Polri.

Meski begitu, Ferdy Sambo mengajukan banding atas keputusan sidang.

Komisi sidang kode etik yagn dipimpin Kabaintelkam Komjen Pol. Ahmad Dofiri memberikan tenggang waktu selama 3 hari.

Sebagai informasi, Ferdy Sambo akan kembali diperiksa tim penyidik pada Rabu, 31 Agustus 2022 secara konfrontir dengan empat tersangka lainnya, yakni Putri Candrawathi, Kuat Maruf, Bharada E dan Bripka RR.

 Video Editor: Bara



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x