Kompas TV regional berita daerah

Ribuan Peserta Ikuti Pawai Karnaval Meriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia

Kompas.tv - 19 Agustus 2022, 14:01 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Pawai karnaval dalam rangka memperingati HUT ke 77 kemerdekaan Republik Indonesia di ikuti oleh ribuan pelajar hingga instansi pemerintahan. Pawai yang berlangsung mulai pukul 08 pagi dengan rute mulai dari Blang Padang, Pendopo Gubernur, Mesjid Raya Baiturrahman, Simpang Lima hingga kembali lagi ke Blang Padang.

Baca Juga: BI Resmi Luncurkan Tampilan Baru Uang Rupiah Tahun Emisi 2022 

Peserta pawai menggunakan pakaian adat Aceh serta sejumlah pakaian hias dengan lambang corona juga turut ditampilkan para peserta. Salah satu peserta pawai mengaku senang dapat kembali mengikuti pawai karnaval dalam rangka HUT kemerdekaan, pasalnya dua tahun berturut turut pawai karnaval ditiadakan karena pandemi Covid 19.

Dalam rangka memperingati HUT ke 77 kemerdekaan kali ini, banyak peserta pawai yang mengusung tema pulih lebih cepat bangkit lebih kuat dan berharap kehidupan dan ekonomi kembali normal seperti sebelum corona melanda.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x