Kompas TV olahraga kompas sport

Meski Diputus Kontrak oleh Lechia Gdansk, Witan Sulaeman Disebut akan Tetap Main di Klub Eropa

Kompas.tv - 27 Juli 2022, 22:36 WIB
meski-diputus-kontrak-oleh-lechia-gdansk-witan-sulaeman-disebut-akan-tetap-main-di-klub-eropa
FK Senica mengunggah kode keempat yang semakin mengarah dengan bergabungnya Witan Sulaeman. (Sumber: PSSI)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Winger Timnas Indonesia, Witan Sulaeman baru saja diputus kontraknya oleh klub Polandia, Lechia Gdansk. Tetapi, dirinya tetap akan mencari klub Eropa sebagai labuhan selanjutnya. 

Lechia Gdansk resmi memutus kontrak Witan pada Selasa (26/7/2022) waktu setempat. 

Kontrak pemain 20 tahun kelahiran Palu, Sulawesi Tengah itu sejatinya masih tersisa hingga akhir musim 2022-23. 

Kendati demikian, agen Witan, Dusan Bogdanovic mengungkapkan bahwa sang klien akan tetap mencari klub baru di Eropa, alih-alih pulang ke Indonesia. 

Baca Juga: Resmi, Lechia Gdansk Putus Kontrak Witan Sulaeman

"Ya, tentu saja (Witan akan tetap bermain di Eropa). Tunggu saja," kata Bogdanovic, dikutip dari BolaSport. 

Lechia Gdansk merupakan klub Eropa ketiga yang pernah dibela oleh Witan Sulaeman. Tetapi, dirinya belum sempat melakoni debut bersama Lechia sejak pindah pada November 2021 silam. 


Witan sempat dipinjamkan Lechia ke klub Slovakia, FK Senica. Di sana, Witan bermain sebanyak 12 kali dengan catatan 4 gol serta 1 assist. 

Klub Eropa pertama Witan adalah FK Radnik Surdulica. Di klub liga utama Serbia itu, Witan hanya mencatatkan total 5 penampilan dan 1 kali sebagai starter. 

Pada awal Juni lalu, Witan juga dikaitkan pindah ke klub Indonesia, Persija Jakarta. 

Baca Juga: Witan Sulaeman, Si Bocah Ajaib asal Palu yang Antar Timnas ke Piala Asia 2023

 



Sumber : BolaSport


BERITA LAINNYA



Close Ads x