Kompas TV video vod

Berstatus Tersangka, Bupati Bogor Ade Yasin Sebut Dirinya Siap Bertanggung Jawab soal Kasus Suap

Kompas.tv - 29 April 2022, 10:28 WIB
Penulis : Edwin Zhan

BOGOR, KOMPAS.TV - Pascapenetapan Bupati Bogor, Ade Yasin, sebagai tersangka, KPK menggeledah Rumah Dinas Bupati Bogor dan Kantor Dinas PUPR.

Dari lokasi ini, penyidik KPK membawa sejumlah koper berisi sejumlah dkokumen.

KPK juga menggeledah Kantor Dinas PUPR.

Setelah Ade Yasin ditangkap KPK, Wakil Bupati Iwan Setiawan ditunjuk sebagai pelaksana tugas Bupati.

Iwan Setiawan mengaku penunjukan dirinya sebagai PLT Bupati Bogor telah disampaikan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Sebelumnya, KPK menetapkan Ade Yasin sebagai tersangka kasus suap terhadap Auditor BPK perwakilan Jawa Barat.

Berstatus tersangka, Ade langsung ditahan KPK.

Penahanan juga dilakukan terhadap tujuh orang lainnya.

Pemberian suap diduga diberikan agar hasil Audit BPK diberikan dengan penilaian wajar tanpa pengecualian , kepada Pemkab Bogor.

Terkait dengan penangkapan dirinya, Ade Yasin pun menyatakan, dirinya siap bertanggung jawab.
_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x