Kompas TV video vod

Kebakaran Gedung RRI Jember, Kecelakaan Transjakarta, Hingga Penemuan Ikan Raksasa di Sukabumi

Kompas.tv - 14 Maret 2022, 02:00 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JEMBER, KOMPAS.TV - Gedung Radio Republik Indonesia Jember, Jawa Timur, Minggu (13/03) siang terbakar.

Sejumlah karyawan sempat panik berupaya memadamkan api dan ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Satu unit bus Transjakarta menabrak separator atau median jalan, di Jalan M Saidi Arteri Jor, Jakarta Selatan.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun proses evakuasi berlangsung lama.

Kecelakaan yang melibatkan armada bus Transjakarta juga terjadi di Jl. MH Thamrin Jakarta Pusat.

Kali ini bus Transjakarta Koridor Satu jurusan Kota-Blok M, terlibat kecelakaan dengan pengendara sepeda motor.

Akibatnya seorang pengendara wanita meninggal dunia.

Anggota PPSU ditemukan tewas tenggelam di Kali Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara. 

Korban diduga terpeleset di kali dan hilang selama tiga hari sebelum ditemukan hari ini.

Petugas pemadam kebakaran langsung mengangkat jenazah untuk dievakuasi.

Kebakaran terjadi di salah satu pabrik di kawasan Margacinta Kota Bandung Jawa Barat.

Petugas sudah melakukan tindakan penanganan dan penyebab kejadian masih dalam penyelidikan.

Baca Juga: Tak Tahan Dengan Debu Batu Bara Yang Semakin Parah, Warga Rusunawa Marunda Akan Lakukan Aksi Demo!

Kebakaran diawali api dari samping laboraturium lantai dua.

Akibat melaju dengan kecepatan tinggi di permukiman warga, sebuah mobil minibus menabrak dua orang di Palembang Sumatera Selatan.

Warga yang kesal karena pengemudi kabur, lalu menceburkan mobil ke sungai.

Seorang warga Desa Cikujang, Sukabumi, Jawa Barat menemukan ikan mas raksasa.

Ikan yang beratnya hampir 15 kilogram itu ditangkap saat memancing bersama rekannya di Situ Kubang.

Ikan tersebut lantas dipelihara di kolam rumah sang pemancing.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Close Ads x